POSKOTA.CO.ID - Insanul Fahmi akhirnya angkat bicara di tengah polemik rumah tangganya yang menjadi perhatian publik.
Melalui sebuah video yang diunggah di akun Instagram pribadinya pada Kamis, 22 Januari 2026, Insanul secara terbuka menyampaikan permintaan maaf kepada sang istri, Wardatina Mawa, beserta keluarga besarnya.
Dalam video tersebut, Insanul tampil dengan ekspresi tertunduk dan suara bergetar. Ia mengungkapkan penyesalan mendalam atas tindakan yang diakuinya telah melukai perasaan Mawa serta orang tua dan keluarga besar istrinya.
“Saya ingin menyampaikan permohonan maaf yang sedalam-dalamnya kepada istri saya, Wardatina Mawa, beserta ibu, ayah, dan seluruh keluarga besar yang sangat saya hormati,” ujar Insanul, dikutip dari akun Instagram @insanulfahmi pada Jumat, 23 Januari 2026.
Baca Juga: Mati Listrik 7 Hari di Indonesia, Apakah Benar atau Hoaks? Ini Fakta Sebenarnya dan Penjelasan PLN
Akui Kesalahan dan Penyesalan Mendalam atas Rumah Tangga

Insanul tidak menampik bahwa kegagalannya menjaga amanah rumah tangga telah meninggalkan luka yang sulit disembuhkan. Ia mengakui ego pribadi menjadi faktor yang menghancurkan kepercayaan dan memicu kekecewaan mendalam.
“Dari lubuk hati yang paling dalam, saya benar-benar menyesal. Saya gagal menjaga kehormatan rumah tangga kami dan membiarkan ego melukai banyak pihak,” lanjutnya.
Ia menyadari bahwa kata maaf tidak serta-merta mampu menghapus rasa sakit yang telah terlanjur ada. Karena itu, Insanul menyatakan kesiapannya memberi waktu seluas-luasnya kepada Mawa untuk memulihkan perasaan dan menentukan langkah terbaik bagi dirinya.
Meski demikian, Insanul mengaku masih menyimpan harapan. Ia menegaskan tidak akan memaksa keputusan sang istri, namun tetap bersedia menunggu jika suatu hari pintu maaf kembali terbuka.
Baca Juga: Viral Pengemudi Mobil Tewas di Tengah Macet Banjir Latumenten, Polisi Selidiki Penyebab Kematian
“Saya tidak akan memaksa. Tapi saya tidak akan berhenti berharap. Saya siap menunggu,” katanya dengan suara lirih.
