Pohon Beringin Tua di Situ Ciburuy Ambruk, Warung Warga Rusak

Kamis 22 Jan 2026, 21:42 WIB
Pohon beringin tua ambruk menimpa Warung, di Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis 22 Januari 2026. (Sumber: Poskota/Gatot Poedji Utomo)

Pohon beringin tua ambruk menimpa Warung, di Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, Kamis 22 Januari 2026. (Sumber: Poskota/Gatot Poedji Utomo)

Hal serupa dirasakan Debi Susanti 42 tahun, pedagang lain di kawasan Situ Ciburuy. Ia mengaku terkejut saat tiba di lokasi dan melihat warungnya sudah tertimpa batang pohon besar.

"Pas datang pagi, warung udah hancur ketiban pohon. Untung belum sempat buka," ucap Debi.

Menurut dia, kondisi pohon memang sudah lama terlihat miring dan rapuh. Bahkan sempat bilang ke sebelah bahwa pohon ini sudah tua, khawatir roboh.

"Dugaan itu rupanya benar terjadi," ucapnya.

Baca Juga: Jembatan Gantung di Lebak Ambruk, Tiga Pengendara Motor Jatuh ke Sungai

Sementara itu, petugas Polsek Padalarang, Polres Cimahi langsung turun ke lokasi usai menerima laporan. Bhabinkamtibmas Desa Ciburuy, Aiptu Ilyas Mulyasa, mengatakan laporan diterima sekitar pukul 09.30 WIB.

"Hasil olah TKP tidak ditemukan korban jiwa. Kerugiannya hanya material," kata Ilyas.

Ia menjelaskan, pohon beringin setinggi sekitar 30 meter itu akarnya sudah lapuk dimakan usia.

"Menurut keterangan warga yang menanam pohon tersebut, akarnya sudah tidak kuat menopang beban," ujarnya.

Akibat kejadian ini, atap warung milik UPTD PSDA Wilayah Sungai Citarum mengalami kerusakan parah. Pagar pembatas dan tiang listrik di sekitar lokasi juga ikut terdampak.

"Saat ini proses evakuasi sedang dilakukan dengan memotong batang pohon menggunakan gergaji mesin bersama warga dan dinas terkait," tuturnya.

Polisi pun mengimbau warga dan pengunjung untuk menjauh dari lokasi selama proses evakuasi berlangsung demi menghindari kejadian tak diinginkan.


Berita Terkait


News Update