JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Banjir yang sempat merendam puluhan RT di sejumlah wilayah DKI Jakarta pada Minggu, 18 Januari 2026 kini telah surut.
Berdasarkan data terbaru Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, hingga Senin, 19 Januari 2026 pukul 07.00 WIB, seluruh genangan air di wilayah Jakarta dinyatakan sudah tidak ada.
"Alhamdulillah banjir sudah surut," ucap Isnawa kepada Poskota, Senin, 19 Januari 2025.
Lebih lanjut, Isnawa mengatakan, puluhan Kartu Kelurga (KK) yang sebelumnya mengungsi, kini telah kembali ke rumahnya masing-masing untuk membersihkan rumahnya dari sisa-sisa genangan banjir.
"Warga yang mengungsi sudah kembali ke rumah untuk lakukan bersih-bersih," ujar Isnawa.
Penanganan Cepat Hasil Kolaborasi
Isnawa menyampaikan genangan dapat ditangani dengan cepat berkat upaya kolaboratif lintas organisasi perangkat daerah (OPD).
BPBD DKI Jakarta bersama Dinas Sumber Daya Air (SDA), Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat), Dinas Bina Marga, Dinas Lingkungan Hidup, Satpol PP, serta PPSU kelurahan mengerahkan personel dan peralatan pendukung ke lapangan.
"Seperti pompa mobile dalam menyedot genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik," ujarnya.
Selain unsur pemerintah, dikatakan Isnawa peran masyarakat juga turut dilibatkan dalam proses penanganan banjir seperti tokoh masyarakat hingga RT/RW dan FKDM.
Isnawa mengimbau masyarakat untuk tetap waspada terhadap potensi genangan, mengingat kondisi cuaca yang masih berpotensi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.
"BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," pungkasnya. (cr-4)