Ilustrasi, salah satu destinasi wisata yang menjadi titik fokus pengamanan BPBD Lebak saat Natal 2025 dan Tahun Baru 2026. (Sumber: POSKOTA | Foto: Samsul Fatoni)

Daerah

Antisipasi Potensi Bencana saat Nataru, BPBD Lebak Siagakan 30 Personel

Senin 15 Des 2025, 18:35 WIB

LEBAK, POSKOTA.CO.ID - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lebak, menyiagakan sebanyak 30 personel pada momentum Natal 2025 dan tahun baru 2026.

Pasalnya, saat ini sudah memasuki musim penghujan, sehingga rawan terjadinya bencana alam.

Sekretaris BPBD Lebak, Febby Rizki Pratama mengungkapkan, puluhan personel tersebut akan ditempatkan di delapan pos pengamanan yang tersebar di wilayah selatan dan utara Lebak.

"Kami kerahkan 30 orang untuk siaga Nataru nanti, karena biasanya moment Nataru ini dibarengi dengan musim penghujan," ungkap Febby, Senin, 15 Desember 2025.

Febby menjelaskan, pengamanan akan difokuskan pada kawasan wisata yang diprediksi mengalami lonjakan pengunjung.

Baca Juga: Pemkab Lebak Respons RTLH Honorer SMP Cibadak usai Viral

Pos pengamanan tersebut lanjut dia, berada di Gunung Luhur, Pantai Sawarna, Pantai Bagedur, Pantai Wanasalam, Pantai Cihara, kawasan kolam renang, serta dua pos lainnya di Alun-alun Rangkasbitung dan Terminal Mandala.

"Lima pos berada di wilayah selatan Lebak yang memang menjadi tujuan utama wisatawan, dan tiga pos lainnya di wilayah utara, khususnya Rangkasbitung," katanya.

BPBD Lebak memetakan dua potensi kerawanan utama selama libur Nataru, yakni risiko kecelakaan laut di kawasan pantai serta ancaman longsor di jalur akses menuju destinasi wisata.

"Kalau bicara kerawanan, yang utama itu laut dan longsor, terutama akses ke tempat wisata," ujarnya.

Dijelaskannya, pengamanan Nataru tidak hanya melibatkan BPBD Lebak, tetapi juga dilakukan secara terpadu bersama TNI, Polri, instansi terkait, Balawista, serta kelompok sadar wisata (Pokdarwis).

Selain itu jelasnya lagi, dukungan juga datang dari BPBD Provinsi Banten dan Basarnas yang disiagakan di Pos Malingping.

Baca Juga: Pengelola Wisata di Lebak Dilarang Naikan Harga Tiket saat Nataru

"Kami bekerja secara gabungan. Ada Balawista, Pokdarwis, dan instansi lainnya yang turut diturunkan," jelasnya.

Terkait kondisi cuaca, Febby mengungkapkan bahwa berdasarkan prakiraan, wilayah Lebak berpotensi mengalami hujan selama periode Nataru. Oleh karena itu, kewaspadaan menjadi kunci utama dalam pengamanan tahun ini.

"Diprediksi hujan, sehingga kami harus ekstra hati-hati. Namun, kami pastikan libur Natal dan Tahun Baru di Lebak bisa berjalan aman dan lancar," ujarnya.

Tags:
Tahun Baru 2026Natal 2025NataruBantenBPBD Lebak

Samsul Fatoni

Reporter

Mohamad Taufik

Editor