Hp Huawei Mate 80 Pro dan Pro Max Meluncur: Desain Baru, Kirin 9030, Harga Mulai Rp14 Jutaan

Rabu 26 Nov 2025, 14:03 WIB
Huawei Mate 80 Pro Max (Sumber: X/@chehonz201)

Huawei Mate 80 Pro Max (Sumber: X/@chehonz201)

Teknologi ini menjadi keunggulan Huawei karena tidak menggunakan Gorilla Glass.

  1. Performa Melonjak Berkat Kirin 9030 Pro

Untuk urusan dapur pacu, varian tertinggi Mate 80 Pro Max dibekali Kirin 9030 Pro, chipset buatan Huawei yang dikembangkan untuk menghadirkan performa AI, multitasking, dan efisiensi daya yang lebih optimal.

Huawei menyebut peningkatannya mencapai 42 persen dibanding Kirin 9020.

Mate 80 Pro standar hadir dengan dua jenis chipset:

Baca Juga: Spesifikasi Redmi Note 15: Layar OLED Curved 120Hz, Baterai 5800 mAh, dan Tahan Air IP68 Jadi HP Paket Komplit Terbaik di Bawah Rp3 Juta?

  • Kirin 9030 untuk RAM 12 GB
  • Kirin 9030 Pro untuk RAM 16 GB

Kedua chipset ini dipasangkan dengan opsi memori besar hingga 16 GB RAM dan 1 TB penyimpanan, sehingga mampu menangani aplikasi berat hingga perekaman video 4K dengan stabil.

  1. Kamera Flagship: Aperture Variabel dan Periskop Zoom

Seri Mate 80 tetap mempertahankan karakter kamera premium yang menjadi ciri khas Huawei.

Varian Pro Max tampil superior dengan kombinasi empat kamera belakang:

  • 50 MP kamera utama RYYB dengan aperture variabel f/1.4–f/4.0
  • 40 MP ultrawide
  • 50 MP telefoto makro
  • 50 MP telefoto periskop dengan zoom optik 6,2x–12,4x

Sementara Mate 80 Pro membawa konfigurasi serupa, minus lensa periskop, tetapi tetap menawarkan kamera telefoto makro 48 MP yang mumpuni.

Kamera depan 13 MP di kedua model dilengkapi sensor 3D depth, memungkinkan face recognition yang lebih aman dan akurat.

Baca Juga: Wajib Beli! 5 HP Oppo Kamera Pro dengan Hasil Tajam dan Warna Natural

  1. Baterai Besar dan Pengisian Super Ngebut

Kapasitas baterai keduanya juga meningkat dibanding generasi sebelumnya.

  • Mate 80 Pro Max: 6.000 mAh
  • Mate 80 Pro: 5.500 mAh

Berita Terkait


News Update