Kontrak 3 Pemain Persib Bandung akan Segera Habis, Siapa yang Bertahan dan Dilepas?

Jumat 14 Nov 2025, 18:10 WIB
Potret pemain Persib Bandung. (Sumber: Persib)

Potret pemain Persib Bandung. (Sumber: Persib)

POSKOTA.CO.ID - Tiga pemain bertahan Persib Bandung disebut-sebut segera memasuki masa akhir kontrak.

Situasi ini memunculkan spekulasi baru, yakni dua pemain berpotensi bertahan, sementara satu lainnya kemungkinan dilepas.

Berdasarkan unggahan Instagram @bola.lokal_ disebutkan bahwa Rezaldi Hehanussa kontraknya akan segera habis.

“Enggak kerasa ya, kayak baru kemarin bule (panggilan Rezaldi) perpanjang kontrak, sudah mau habis lagi ya. Uniknya, selama dia tanda tangan kontrak baru, hanya 2 match yang dimainkan,” keterangan dari akun @bola.lokal_ dikutip pada Jumat, 14 November 2025.

Baca Juga: Adam Alis Dituding Hina Polisi Malaysia Usai Laga Selangor FC vs Persib Bandung

Selain Rezaldi, ada dua pemain lainnya yang kontraknya akan segera habis pada 31 Mei 2026, yaitu Federico Barba dan Frans Putros.

Meski masih tersisa satu musim, para pemain ini berpeluang dirayu klub lain. Kualitas ketiganya diakui sangat mumpuni, sehingga menjadi target potensial tim-tim lainnya.

2 Pemain Berpotensi Bertahan

Dari tiga nama tersebut, Federico Barba dan Frans Putros disebut paling berpotensi menerima perpanjangan kontrak dari Persib Bandung.

Alasan kuat keduanya dipertahankan ialah penampilan konsisten dalam mengawal lini pertahanan Maung Bandung. Kokohnya pertahanan Persib ini terlihat baik di kompetisi Super League atau AFC Champions League Two (ACL 2).

Baca Juga: Federico Barba Pamit ke Italia, Apa Alasan Tinggalkan Persib Bandung?

Di Super League, Persib Bandung baru kebobolan enam gol, menjadi salah satu tim dengan pertahanan terbaik. Sementara di ACL Two hanya kebobolan tiga gol.

Performa solid keduanya pun turut mengantarkan Maung Bandung menjadi pemuncak klasemen Grup G ACL Two, sehingga membuka peluang sangat lebar untuk lolos ke babak 16 besar.

Tak hanya itu, Barba dan Putros selalu menjadi pilihan dalam strategi Bojan Hodak. Alhasil, diperkirakan dua pemain ini akan tetap bertahan di Persib Bandung.

Rezaldi Hehanussa Berpotensi Dilepas Persib

Berbeda dengan dua rekannya, Rezaldi berada pada situasi yang kurang menguntungkan. Ia yang dulu menjadi andalah, kini justru jarang mendapat menit bermain.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung vs Selangor di ACL 2, Uilliam Barros Akui Optimis

Kondisi ini membuatnya sering duduk di bangku cadangan. Melihat minimnya kontribusi dari Rezaldi, banyak yang berspekulasi bahwa pemain yang akrab disapa bule itu akan dilepas.

Spekulasi ini menguat, karena persaingan di posisi bek kiri menjadi lebih ketat sehingga untuk mendapat menit bermain bule harus bermain di tim lain. Ada dua skema yang memungkinkan, yaitu peminjaman atau dilepas secara permanen.

Meski begitu, belum ada informasi tambahan terkait siapa pemain yang akan bertahan atau dilepas.


Berita Terkait


News Update