Bingung Pilih Smartphone? Ini 5 HP Samsung Spek Dewa dengan RAM 8/256GB, Cocok Buat Gaming dan Multitasking

Rabu 23 Jul 2025, 13:03 WIB
Rekomendasi HP Samsung spek dewa, Galaxy S24 FE. (Sumber: Layar Tangkapan YouTube/GadgetIn)

Rekomendasi HP Samsung spek dewa, Galaxy S24 FE. (Sumber: Layar Tangkapan YouTube/GadgetIn)

POSKOTA.CO.ID - Bagi Anda yang saat ini sedang bingung memilih smartphone, ada beberapa rekomendasi HP Samsung spek dewa yang dapat dijadikan wishlist.

Dari mulai kelas menengah hingga flagship, HP Samsung ini menawarkan kapasitas RAM 8GB dan memori internal 256GB.

Kapasitas RAM besar sangat penting untuk mendukung kelancaran multitasking, menjalankan banyak aplikasi sekaligus tanpa hambatan.

Sementara penyimpanan 256GB menjadi solusi bagi Anda yang gemar mengunduh aplikasi, menyimpan ratusan foto, video, hingga file game berukuran besar.

Jadi, jika sedang bingung memilih smartphone dengan performa maksimal, daftar berikut dapat menjadi referensi tepat untuk Anda.

Baca Juga: Cara Reset HP Samsung ke Setelan Pabrik dengan Mudah, Semua Tipe Bisa!

Rekomendasi HP Samsung

Dikutip dari kanal YouTube Hasna Sharima, berikut adalah beberapa HP Samsung dengan RAM 8/256GB yang bisa dijadikan pilihan.

1. Samsung Galaxy A06

Samsung Galaxy A06 hadir sebagai pilihan smartphone entry-level dengan performa cukup andal.

Ponsel ini ditenagai chipset Mediatek Helio G85, RAM 6 GB, dan penyimpanan internal 64 GB yang bisa diperluas dengan microSD.

Layar PLS LCD 6,7 inci dengan resolusi HD+ tetap menawarkan tampilan warna tajam, apalagi dengan dukungan refresh rate 90 Hz yang membuat transisi lebih halus.

Kamera utama 50 MP dan lensa depth 2 MP mampu menghasilkan foto dengan detail tajam. Kamera depan 8 MP cukup mumpuni untuk selfie dan video call.


Berita Terkait


News Update