Farel sempat membenci ibu kandungnya akibat cerita buruk yang ia dengar. Namun, setelah berbicara langsung via telepon, ia terkejut mengetahui bahwa sang ibu adalah korban kebohongan ayahnya. “Ibu kandung cerita, ternyata dulu bapak ngaku masih lajang. Padahal sudah nikah duluan sama ibu tiri,” ungkapnya.
Ibu kandung Farel, yang ternyata asli Banyuwangi, dinikahi secara sirri tanpa tahu status ayahnya. Ironisnya, keluarga ibu kandungnya justru tinggal di dekat rumah Farel selama ini, tanpa ia sadari.
Putus Hubungan dengan Ibu Tiri, Fokus ke Masa Depan
Kini, di usia 14 tahun, Farel memilih memutus komunikasi dengan ibu tirinya. “Enggak ah. Aku kayaknya emang udah kureng sih. Udah terserah aja,” tegasnya saat ditanya Denny. Ia hanya menyisakan kepedulian untuk adiknya. “Paling yang aku urus sekarang cuman adikku aja.”
Ia juga mengungkap bahwa sikap mandirinya di Jakarta membuat ibu tirinya tidak senang. “Ibu sempat benci sama manajerku karena alasannya Farel jadi pintar, sudah enggak bisa dimanfaatin lagi.”
Baca Juga: Eksepsi Nikita Mirzani Ditolak Hakim, Sidang Lanjut ke Pemeriksaan Saksi
Harapan di Balik Pengakuan
Farel berharap kisahnya menjadi pelajaran bagi keluarga dan publik. “Inti dari cerita tuh sebenarnya aku pengin mereka sadar. Semoga aja nonton kalian,” ujarnya.
Meski kini sukses, ia mengaku lebih memilih keluarga harmonis ketimbang popularitas. “Kalau ditanya, mau terkenal tapi ditipu keluarga atau hidup biasa dengan keluarga harmonis? Jawabanku: yang kedua ya.”
Dengan tekad bulat, Farel kini fokus membangun hidup mandiri di Jakarta, sambil berharap suatu hari bisa bertemu ibu kandungnya secara langsung.