Dalam video tampak ia mengenakan jas hujan berwarna biru dengan topinya itu mengamuk dan hampir masuk ke dalam rumah korban.
Terdengar ia melontarkan kata kasar kepada pelanggan lantaran tidak terima mendapatkan bintang satu.
Dari keterangan korban mengatakan alasan memberikan bintang satu karena tidak terima telah memaksa hingga diikuti sampai rumah.
"Menurut si cus alasan ngasih bintang 1 gak terima di ikutin ampe rumah maksa bintang 5 menurutnya," katanya.
Unggahan itu pun viral di media sosial dan mendapatkan berbagai reaksi dan komentar dari netizen.
"Banyak orang bilang apa susahnya beri bintang 5, ya memang ga susah, tapi apa pada ga sadar itu driver mengikuti customernya maksa bintang 5," tulis komentar akun @__s***.
"Padahal nggak diminta pun bakal ngasih bintang 5 kalau memang pelayanannya bagus dan ramah," sahut akun @ma***.
Hingga saat ini, belum diketahui dimana lokasi dan kapan terjadinya insiden cekcok antara driver ojol dan pelanggan tersebut.