"Pelaku terekam kamera CCTV ada dua orang yang mencuri motor dan HP milik keponakannya. Satu pelaku menggunakan topi dan masker, sedangkan satu pelaku lainnya polos tidak makai apa-apa di wajahnya," ujar Sudadi.
Menurut Sudadi, para pelaku memanfaatkan situasi saat para warga sedang melaksanakan ibadah salat subuh ke Masjid dipergunakan untuk mengambil kesempatan mencuri motor.
"Pernah ada ronda siskamling warga tapi karena kesibukan warga tidak aktif lagi. Sehingga inisiatif saya sendiri yang melakukan ronda dan waktu-waktu rawan ketuk ketukan. Tapi pada saat kejadian pukul 04.00 WIB salat subuh ke masjid dekat TKP, pelaku memanfaatkan hal tersebur untuk beraksi," tambahnya.
Ia mengimbau warga kedepannya lebih berhati-hati dan memperketatkeamanan lingkungan. Sudadi berencana akan menambah kamera CCTV di lingkungan.
"Saat ini sudah terpasang kamera cctv di 4 titik lokasi di sekitar lingkungan. Kedepannya lagi akan kita tambah perbanyak CCTV," katanya.
"Dalam setahun di lingkungan RT 02 RW 02 sudah terjadi 3 kali kejahatan pencurian. Yang dua kali kecurian tempat pemborong proyek untuk PLN, milik Prapto, pada bulan puasa kemarin ini telah dua kali kehilangan dudukan besi untuk trafo diduga dicuri oleh pemulung," katanya.
"Dan yang ketiga rumah keponakan saya ini motor dan HP raib dicuri pelaku. Sudah cukup meresahkan, diminta kepada warga untuk lebih tingkatkan keamanan apalagi menjaga harta benda dan motor untuk di kunci ganda jangan parkir sembarang," katanya.