POSKOTA.CO.ID - Daftar pemain Persib Bandung yang dipastikan dan berpotensi absen di pertandingan melawan Persita.
Skuad Maung Bandung bakal berhadapan dengan Pendekar Cisadane, pada pertandingan pekan 33 Liga 1 2024-2025.
Pertandingan tersebut bakal dilangsungkan di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, pada Jumat 16 Mei 2025, lusa.
Walaupun sudah mengunci gelar juara, Persib tetap memasang target poin penuh saat bertandang ke markas Persita.
Namun sayangnya, skuad Maung Bandung kemungkinan besar bakal tampil pincang dengan absennya beberapa pemain.
Tampil Pincang Karena Akumulasi
Sebanyak empat pemain dipastikan absen membela skuad Maung Bandung saat melawat ke markas Pendekar Cisadane.
Empat pemain tersebut di antaranya adalah Ciro Alves, Edo Febriansyah, Nick Kuipers dan Kakang Rudianto.
Baca Juga: Skenario Barcelona Juara La Liga Pekan Depan, Real Madrid Punya Kesempatan Menyalip?
Ciro Alves dipastikan absen hingga akhir musim, karena mendapat sanksi dari Komdis PSSI imbas kartu merah di laga melawan Malut United.
Sementara itu, Edo Febriansyah, Nick Kuipers dan Kakang Rudianto harus absen akibat terkena akumulasi kartu dari pertandingan sebelumnya, kontra Barito Putera.