POSKOTA.CO.ID - Keluarga Penerima Manfaat (KPM) mendapatkan kabar gembira, bantuan sosial (bansos) Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) tahap 2 periode April-Juni 2025 akan segera cair pada minggu ke 3 bulan Mei 2025.
Hal itu disampaikan resmi oleh Menteri Sosial Saifullah Yusuf atau disapa Gus Ipul yang menyebutkan proses pencairan bansos BPNT tahap 2 akan dilakukan di triwulan bulan Mei 2025.
“Pertama, menyangkut soal pemutakhiran data, kaitannya dengan DTSEN. Tentu keperluannya adalah untuk penyaluran triwulan kedua, penyaluran bansos triwulan kedua tahun 2025,” ujar Menteri Sosial Saifullah Yusuf.
Baca Juga: Cair Lagi! Ini Bocoran Jadwal Bansos BPNT & PKH Tahap 2 Tahun 2025, Cek Namamu Sekarang!
Pada bulan Mei 2025 akan segera disalurkan bansos BPNT bahkan bansos lainnya seperti bansos PKH tahap 2.
Rencananya pihak Kemensos RI ingin menyelesaikan pendataan terbaru melalui sistem baru yaitu Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN).
Pendataan uji petik DTSEN sudah 12 juta (individu) yang kami lakukan ground checking di lapangan. Lalu selain itu, kami juga melakukan pemutakhiran dengan sumber-sumber data administrasi dan juga dengan data Survei Sosial Ekonomi Nasional, Survei Angkatan Kerja Nasional.
Baca Juga: Bansos PKH dan BPNT Tahap 2 Rp600.000 Sudah Cair Mei 2025? Simak Penjelasannya
Jadi setelah selesai proses pendataan ulang DTSEN, langsung bansos BPNT tahap 2 periode April-Juni 2025 dicairkan kepada para KPM melalui 2 cara.
Dua Cara Penyaluran Bansos BPNT Tahap 2 Periode April-Juni 2025
1. Penyaluran bansos BPNT melalui rekening Himbara seperti bank BRI, BNI dan Mandiri.
Baca Juga: Kapan Bansos Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tahap 2 Tahun 2025 Cair? Simak Jadwal Lengkapnya!