Cara Mencairkan Subsidi BLT BBM 2025 Rp300.000, Lengkap dengan Panduan Cek NIK KTP Penerima Bansos

Kamis 13 Mar 2025, 21:12 WIB
Ilustrasi uang gratis subsidi BLT BBM yang segera cair. (Sumber: Freepik)

Ilustrasi uang gratis subsidi BLT BBM yang segera cair. (Sumber: Freepik)

POSKOTA.CO.ID - Pada tahun 2025 ini, pemerintah memutuskan untuk kembali menyalurkan subsidi BLT BBM 2025 kepada masyarakat yang berasal dari keluarga miskin.

Selain itu, untuk menjadi penerima bantuan sosial (bansos) termasuk Bantuan Langsung Tunai (BLT) Bahan Bakar Minyak (BBM), masyarakat harus terdata lebih dulu di DTSEN.

Data Tunggal Sosial Ekonomi Nasional (DTSEN) adalah basis data terbaru yang akan dijadikan acuan oleh pemerintah dalam penyaluran sejumlah program sosial , termasuk BLT BBM.

Baca Juga: Ketahui Tanda Kamu Berhak Terima Dana Bansos BPNT Rp600.000, Cara Mudah Periksa Gunakan Handphone

Apa Itu BLT BBM

Mengutip dari situs resmi Kementerian Sosial (Kemensos), BLT BBM adalah salah satu program bantuan sosial yang diselenggarakan pemerintah guna menyejahterakan  masyarakat.

Program bansos ini diadakan dengan tujuan untuk mengurangi beban pengeluaran masyarakat dari keluarga pra sejahtera yang terdampak pada kenaikan harga BBM dan bahan pokok lainnya.

Melalui bantuan ini diharapkan masyarakat  miskin tetap bisa memenuhi segala kebutuhan pangan hariannya sekaligus tetap dapat menjaga daya beli masyarakat.

Bagi masyarakat yang terdata sebagai Keluarga Penerima Manfaat (KPM) akan menerima bantuan sebesar Rp150.000 per bulan yang disalurkan setiap dua bulan sekali.

Jadi, setiap dua bulan, KPM akan menerima uang bantuan senilai Rp300.000 dari pemerintah.

Penyaluran Dana BLT BBM

Hingga saat ini, pemerintah masih belum juga memberikan informasi resmi terkait jadwal penyaluran dana BLT BBM 2025.

Meski sebelumnya kabar pencairan BLT BBM 2025 akan dilaksanakan pada awal tahun, namun sampai saat ini masih belum ada kelanjutan dari pemerintah terkait tanggal pasti pencairan bantuan tersebut.

Baca Juga: Kenapa Saldo Dana Bansos BPNT Tahap 1 Tahun 2025 Rp600.000 Belum Cair ke Rekening KKS? Cek Penjelasan Selengkapnya

Nantinya, bantuan tunai itu akan disalurkan dalam dua metode, yakni lewat PT Pos Indonesia dan juga melalui rekening Kartu Keluarga Sejahtera KKS yang sudah tersambung dengan bank Himbara seperti BNI, BSI, BRI, dan Bank Mandiri.

Cara Mencairkan BLT BBM 2025

Seperti yang telah dijelaskan di atas, jika uang gratis dari dana subsidi BLT BBM akan disalurkan dengan dua metode.

Bagi KPM yang mempunyai KKS, maka bisa mencairkan uang bantuan langsung ke rekening salah satu Bank Himbara.

Saat ini KPM bisa melakukan pengecekan secara berkala apakah dana bantuan sudah cair dari pemerintah atau belum.

Sementara itu, untuk pencairan lewat PT Pos, nantinya KPM akan menerima surat undangan pencairan dana dari Kantor Pos.

Surat pencairan tersebut wajib dibawa oleh KPM beserta Kartu Tanda Penduduk (KTP) dan Kartu Keluarga (KK) ketika pengambilan bantuan di PT Pos.

Cara Cek Penerima Bansos

Sambil menantikan jadwal penyaluran bantuan dari pemerintah, KPM bisa cek Nomor Induk Kependudukan (NIK) KTP dan namanya terlebih dahulu apakah masih terdata sebagai penerima bantuan.

Berikut ini panduan lengkap cek nama penerima bansos dari pemerintah di tahun 2025.

1. Cek Bansos via Website

Untuk cek NIK KTP penerima bansos, KPM bisa langsung mengakses situs resmi cekbansos.kemensos. Berikut tutorialnya.

  • Buka browser di perangkat
  • Kunjungi situs resmi cekbansos.kemensos.go.id
  • Pilih lokasi tempat mu berada, mulai dari Provinsi, Kabupaten atau Kota, Kecamatan, hingga desa atau kelurahan
  • Isi nama penerima manfaat
  • Masukkan empat digit kode yang tersedia di sana
  • Klik "Cari Data"
  • Situs akan menampilkan informasi apakah nama mu tercatat sebagai penerima bansos

2. Cek Penerima Bansos via Aplikasi Cek Bansos

Bukan hanya lewat website, KPM juga bisa melakukan pengecekan penerima bansos BLT BBM 2025 lewat aplikasi resmi Cek Bansos milik Kemensos.

Ini dia langkah-langkah untuk mengecek penerima subsidi BLT BBM 2025 menggunakan aplikasi Cek Bansos.

  • Pasang aplikasi Cek Bansos
  • Setelah itu buat akun baru
  • Masukkan nomor Kartu Keluarga (KK), Nomor Induk Kependudukan (NIK), nama lengkap dan juga alamat sesuai KTP
  • Tambahkan juga nomor ponsel dan alamat email
  • Buat kata sandi
  • Kemudian, unggah foto selfie sambil memegang KTP
  • Setelah itu, buat akun baru
  • Jika dinilai layak, maka masyarakat akan diberikan username untuk mengakses aplikasi ini
  • Selanjutnya, masukkan username dan kata sandi
  • Lalu, tekan menu pencarian dan isi data penerima untuk melihat informasi terkait

Perlu diperhatikan bahwa jadwal penyaluran bantuan sosial dapat berubah sewaktu-waktu tergantung dengan ketentuan dan kebijakan pemerintah. Untuk informasi terbaru mengenai penyaluran bansos, Anda dapat memantau di Instagram @kemensosri dan website Kementerian Sosial RI.

Berita Terkait

Cara Dapat Bansos PKH Rp500 Ribu

Kamis 13 Mar 2025, 18:40 WIB
undefined

News Update