Cara Daftar KUR Kecil BSI untuk UMKM yang Butuh Modal Kerja Rp100 Juta, Syaratnya Pakai KTP dan KK

Rabu 19 Feb 2025, 17:00 WIB
Ilustrasi pelaku UMKM yang datang mengajukan KUR BSI 2025. (Sumber: Pinterest)

Ilustrasi pelaku UMKM yang datang mengajukan KUR BSI 2025. (Sumber: Pinterest)

Apabila kamu tertarik menggunakan produk ini, simak informasi selengkapnya yang telah tersaji di bawah ini.

Keunggulan Produk

Terdapat sejumlah keunggulan produk KUR Kecil BSI yang bisa disimak oleh debitur.

Baca Juga: Tabel Angsuran KUR Mandiri 2025, UMKM Bisa Ajukan Plafon Pinjaman hingga Rp500 Juta dengan Tenor Panjang

  • Menggunakan akad sesuai dengan prinsip syariah (Murabahah dan Ijarah)
  • Syarat Mudah dan Proses Cepat
  • Tidak ada biaya provisi
  • Tidak ada biaya administrasi

Ketentuan KUR Kecil

Produk ini menawarkan pembiayaan modal kerja dan/atau investasi dengan plafon di atas Rp100 juta hingga Rp500 juta.

Adapun, persentase margin sebesar 6 persen per tahun dengan maksimum tenor reguler hingga 48 bulan.

Jenis Pembayaran

Ada beberapa tipe jenis pembayaran yang bisa dipilih oleh debitur untuk membayar angsuran dari produk ini.

Berikut ini tiga jenis angsuran yang harus diketahui oleh para debitur sebelum mengajukan pinjaman.

Reguler: pola pembayaran angsuran yang dilakukan perbulan dengan jangka waktu tertentu.

Periodic: pola pembayaran angsuran secara periode tertentu setiap 2,3,4,5,6 bulan dan seterusnya khusus untuk sektor pertanian, peternakan dan perikanan

Yarnen: pola pembayaran sekali lunas saat jatuh tempo pembiayaan (transaksional) khusus untuk sektor pertanian, peternakan dan perikanan

Syarat Daftar KUR BSI

Sebelum mengajukan pinjaman KUR BSI, ada sejumlah persyaratan yang harus diketahui oleh debitur agar proses pengajuan pinjaman berjalan dengan lancar.

  • Warga Negara Indonesia
  • Memiliki usaha produktif
  • Tidak sedang mendapatkan kredit lain, kecuali kredit konsumtif seperti KPR, KKB, atau kartu kredit
  • Menyiapkan dokumen KTP dan surat izin usaha
  • Memiliki NPWP
  • Mempunyai dokumen agunan

Cara Daftar KUR BSI

Untuk mengajukan KUR BSI, prosesnya dilakukan secara online melalui situs resmi salamdigital.bankbsi atau dengan mengunduh aplikasi Ikurma BSI.

Berita Terkait

News Update