Update Penyaluran Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 via Rekening KKS, Cek Statusnya Pakai NIK e-KTP!

Rabu 05 Feb 2025, 11:23 WIB
Update penyaluran dana bansos PKH dan BPNT tahap satu 2025 melalui Rekening KKS. (Sumber: Pinterest)

Update penyaluran dana bansos PKH dan BPNT tahap satu 2025 melalui Rekening KKS. (Sumber: Pinterest)

Melansir dari Peraturan Menteri Sosial Nomor 20 Tahun 2019, penyaluran BPNT diberikan kepada masyarakat miskin dan rentan yang masuk di DTKS untuk memenuhi kebutuhan pangan.

Adanya BPNT membuat KPM bisa memanfaatkan dana untuk meningkatkan kebutuhan pangan dengan cara membeli sembako melalui agen atau warung terdekat.

Setiap tahapnya, KPM akan mendapat dana BPNT senilai Rp600.000 jika diberikan sebanyak tiga bulan sekali dalam satu tahun.

Baca Juga: Inilah Daftar Pemilik NIK e-KTP Atas Nama KPM yang Dipastikan Terima Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025!

Total selama satu tahun, KPM menerima dana BPNT senilai Rp2.400.000 melalui Rekening KKS yang dimiliki.

Jadwal Penyaluran Bansos PKH dan BPNT 2025

Berikut jadwal penyaluran bansos PKH dan BPNT 2025:

  • Tahap pertama: Januari hingga Maret 2025.
  • Tahap kedua: April hingga Juni 2025.
  • Tahap ketiga: Juli hingga September 2025.
  • Tahap keempat: Oktober hingga Desember 2025.

KPM bisa melakukan pengecekan status pencairan dana bansos PKH dan BPNT tahap satu 2025 hanya menggunakan NIK e-KTP.

Baca Juga: Update Cek Saldo Dana Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025 via KKS BRI

Cara Cek Status Pencairan Bansos PKH dan BPNT Tahap 1 2025

Berikut cara cek status pencairan bansos PKH dan BPNT tahap satu 2025:

1. Cara Cek melalui Website Kemensos

  • Akses website resmi cek bansos melalui link berikut https://cekbansos.kemensos.go.id/.
  • Isi informasi wilayah Penerima Manfaat (PM) secara lengkap, mulai dari provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, hingga desa tempat tinggal Anda.
  • Selanjutnya isi nama penerima manfaat sesuai dengan data yang tercantum pada Kartu Tanda Penduduk (KTP).
  • Isi 4 huruf kode captcha yang tertera dengan benar untuk proses verifikasi.
  • Klik ‘Cari Data’ dan sistem akan menampilkan apakah pengguna termasuk dalam penerima Bansos BPNT 2024 atau tidak.

2. Cara Cek melalui Aplikasi Cek Bansos

  • Unduh aplikasi “Cek Bansos” di Google Play Store pada HP Android Anda.
  • Jika belum memiliki akun, klik opsi “Buat Akun Baru” pada aplikasi.
  • Isi data diri seperti username, password, nomor Kartu Keluarga (KK), NIK, dan sesuai dengan data KTP.
  • Lampirkan swafoto dengan KTP dan foto KTP.
  • Setelah data terverifikasi, akun akan diaktivasi.
  • Login dengan username dan password yang telah dibuat sebelumnya.
  • Pada halaman awal aplikasi, pilih menu “Cek Bansos”.
  • Isi data sesuai KTP dan klik “Cari Data”.
  • Sistem akan menampilkan data penerima bansos beserta statusnya.

Dilansir dari akun Youtube Sukron Channel, jika status pencairan di SIKS-NG menunjukkan Standing Instruction (SI), kemungkinan besar sudah ada tanda-tanda pencairan.

Sekian informasi terkait penyaluran saldo dana bansos PKH dan BPNT tahap satu 2025 melalui Rekening KKS yang bisa dicek menggunakan NIK e-KTP.

Berita Terkait

News Update