POSKOTA.CO.ID - Tiba-tiba layar Hp kamu muncul pixel yang membuat kamu kaget. Pixel ini adalah penentu bagaimana tampilan warna dalam sebuah gambar.
Pixel ini bertugas untuk mengatur tingkat saturasi dan kecerahan dari sebuah gambar. Tapi apakah pixel ini berbahaya jika tiba-tiba muncul di layar Hp?
Simak penjelasan lengkapnya dalam artikel ini alasan kenapa pixel bisa muncul di layar agar kamu mengetahuinya dan tidak kaget lagi.
Baca Juga: 4 Tips Aman dan Mudah Menyimpan HP Saat Tidur Untuk Hindari Bahaya Overheat
Kenapa Bisa Muncul Pixel di Layar?
Dikutip dari akun Instagram @braderparts, berikut adalah alasan kenapa pixel ini bisa tiba-tiba muncul di layar Hp kamu.
Pixel bisa muncul di layar dikarenakan beberapa faktor seperti kerusakan fisik pada layar, seperti retak atau goresan karena terjatuh atau sebagainya.
Beberapa masalah perangkat lunak dapat menyebabkan pixel muncul pada layar, misalnya bug atau kesalahan dalam sistem operasi atau aplikasi yang kamuuu gunakan.
Baca Juga: Jangan Tergesa-Gesa Blokir! Begini Cara Melacak Pemilik Nomor HP yang Mengganggu
Apa yang Bisa Kamu Lakukan?
Langkah pertama yang bisa kamu lakukan mencoba restart perangkat kamu. Tapi, jika masih belum berhasil kamu perlu ke tempat service terpercaya. Jangan lupa untuk pakai spareparts yang berkualitas juga.
Itulah informasi mengenai alasan kenapa pixel bisa tiba-tiba muncul di layar Hp dan apa yang bisa kamu lakukan. Kamu bisa mendapatkan informasi seputar teknologi atau gadget di portal berita Poskota yang update setiap hari. Semoga bermanfaat.