Proses pencairan bantuan PKH di tahun 2025 diprediksi akan berlangsung setiap dua bulan sekali, dengan alokasi pertama untuk bulan Januari dan Februari.
Bantuan ini akan disalurkan melalui kartu KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) merah putih. Harap diingat, bantuan PKH ini berbeda dengan pencairan melalui PT Pos Indonesia yang akan dilakukan setiap tiga bulan sekali.
2. Bantuan Pangan Beras 10 Kg
Program bantuan pangan berupa beras 10 kg juga akan berlanjut pada Januari 2025, namun hanya untuk alokasi bulan Januari dan Februari.
Ini adalah bagian dari upaya pemerintah untuk mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya bagi keluarga yang kurang mampu.
Dengan bantuan beras sebanyak 10 kg, diharapkan beban pengeluaran pangan keluarga dapat berkurang, serta memperkuat solidaritas sosial.
Bantuan beras ini akan berakhir pada bulan Februari 2025, setelah itu tidak ada pencairan lagi untuk tahun 2025.
3. Bantuan BPNT Sembako Tahap 1
Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) akan kembali dicairkan pada Januari 2025, dengan alokasi untuk bulan Januari dan Februari.
Diperkirakan, bantuan sembako ini akan diberikan dalam jumlah sekitar Rp400.000. Proses pencairan BPNT ini juga berpotensi dicairkan setiap dua bulan sekali sepanjang tahun 2025.
4. Bantuan PIP (Program Indonesia Pintar)
Pencairan bantuan PIP bagi siswa SD, SMP, SMA, dan SMK juga akan dilanjutkan pada Januari 2025. Bantuan ini ditujukan untuk pelajar yang sudah terdaftar dalam SK nominasi pencairan PIP dan telah mengaktifkan rekening.
Proses pencairan bantuan ini diprediksi akan dilakukan dalam tiga tahap sepanjang tahun 2025, dengan skema yang serupa dengan tahun sebelumnya.
5. Diskon Listrik 50 Persen untuk Pelanggan PLN
Bantuan sosial terakhir yang akan dicairkan pada Januari 2025 adalah diskon listrik sebesar 50% bagi pelanggan PLN dengan daya listrik 450 VA, 900 VA, 1300 VA, dan 2200 VA.
Diskon ini akan berlaku untuk pembelian token listrik atau tagihan listrik di bulan Januari dan Februari 2025. Sebagai contoh, jika Anda membeli token listrik senilai Rp100.000, Anda hanya perlu membayar Rp50.000. Bagi pelanggan pasca bayar, diskon akan terlihat langsung pada tagihan listrik.