Chipset ini dipadukan dengan pilihan RAM 12 GB/16 GB dan penyimpanan internal 256 GB/512 GB/1 TB. Kapasitas ini dapat menyimpan berbagai aplikasi, foto, video, dan file lainnya.
Xiaomi Mix Flip 2 dijalankan sistem operasi Android dilapisi antarmuka MIUI. Dalam hal konektivitas, perangkat ini memiliki jaringan 4G LTE dan 5G.
Untuk fotografi, Xiaomi Mix Flip 2 dibekali dual kamera belakang yang masing-masing beresolusi 50 MP dan kamera depan 32 MP yang ideal untuk selfie dan video call. Kamera ini juga mampu perekaman video 4K.
Fitur tambahan meliputi pengisian daya nirkabel, kamera AI, pemindai sidik jari di dalam layar, Bluetooth 5.3, USB Type-C 3.2, dan Dolby Atmos.
Berdasarkan bocoran, Xiaomi Mix Flip 2 dijadwalkan debut pada Juli 2025 mendatang. Dengan peningkatan spesifikasi, apakah Xiaomi berhasil memenuhi ekspetasi pecinta gadget? Kita tunggu saja.