The Nice Funtastic Park: Wisata Ramah Anak di Puncak Bogor dengan Harga Terjangkau

Kamis 02 Jan 2025, 09:48 WIB
The Nice Funtastic Park menawarkan banyak wahana permainan yang seru dan memicu adrenalin (Sumber: Instagram/@thenicefuntasticpark)

The Nice Funtastic Park menawarkan banyak wahana permainan yang seru dan memicu adrenalin (Sumber: Instagram/@thenicefuntasticpark)

POSKOTA.CO.ID – The Nice Funtastic Park merupakan destinasi wisata yang berada di kawasan Puncak Bogor. Tempat ini hadir menjadi objek wisata baru dan destinasi favorit yang langsung mencuri perhatian wisatawan.

The Nice Funtastic Park berlokasi di Jalan Mariwati KM 11, Kelurahan Sukaresmi, Kabupaten Cianjur. Jam operasional buka setiap hari mulai pukul 09.00-17.00 WIB (weekday) dan pukul 08.00-17.45 WIB (weekend).

Lokasi The Nice Funstastic Park tidak jauh dari pusat Kota Jakarta hanya membutuhkan waktu 1,5 jam perjalanan dari Jakarta Pusat.

Baca Juga: Saldo DANA Gratis Hari Ini Bisa Anda Klaim dengan Nomor WA Terdaftar, Cek Caranya di Sini

Untuk mencapai lokasi, wisatawan bisa melalui jalan Tol Jagorawi dan keluar di Ciawi menuju puncak. Setelah melewati Taman Safari, teruskan hingga Puncak Pass. Saat tiba di SPBU sebelah kanan jalan, perlambat kendaraan untuk belok kiri menuju Gang Cibodas.

The Nice Funtastic Park menawarkan beragam wahana menarik mulai dari playground hingga wahana petualangan yang seru. Selain itu, tempat ini terdapat mini zoo yang menampung berbagai jenis satwa dari beberapa negara.

Tak hanya itu, tempat ini sangat memikat pengunjung karena pemandangan alam yang menyejukkan dengan hamparan sawah dan pegunungan yang menambah kesan damai.

Salah satu daya tarik The Nice Funtastic Park adalah menawarkan beragam wahana yang memicu adrenalin, diantaranya:

Baca Juga: Segera Hadir di Indonesia dengan TKDN 38 Persen, Intip Bocoran Spesifikasi Poco X7 Pro

· Sky Bridge: Jembatan gantung sepanjang 150 meter yang menjadi ikon The Nice Funtastic Park

· Giant Swing: Sensasi mengayun setinggi-tingginya dengan hembusan angin dan pemandangan alam yang memukau dari atas

Berita Terkait

News Update