JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kartu Prakerja membagikan saldo dana gratis sebesar Rp4,2 juta kepada peserta yang lolos seleksi dan menyelesaikan kegiatan program.
Ini merupakan kabar baik untuk Anda semua, sebab pendaftaran gelombang terbaru yakni ke-70 akan segera dibuka dalam waktu dekat.
Apabila Anda menantikan pembukaan gelombang, maka bersiaplah, jangan sampai kesempatan emas ini terlewatkan.
Program Prakerja memberikan banyak manfaat bagi Anda. Mulai dari ilmu kerja, biaya pelatihan, hingga insentif berupa uang yang dapat dicairkan.
Tentang Prakerja
Kartu Prakerja merupakan bantuan beasiswa dari pemerintah untuk meningkatkan keterampilan kerja seseorang.
Prakerja ditujukkan untuk mereka yang belum bekerja agar memiliki kompetensi yang memadai sebelum terjun ke dunia kerja profesional.
Meski bergitu, kategori lain juga bisa ikut program ini, di antaranya pekerja, buruh, pekerja/buruh yang terdampak PKH, hingga pelaku usaha mikro dan kecil.
Sasaran penerima Kartu Prakerja yaitu mereka yang berusia 18-64 tahun dan tidak sedang menempuh pendidikan formal di manapun.
Saldo Dana Prakerja
Para peserta yang lolos dan terdaftar akan mendapatkan saldo dana bantuan Prakerja sebesar Rp4,2 juta secara keseluruhan.
Dana tersebut terbagi menjadi beberapa komponen penting, rinciannya sebagai berikut.
- Biaya pelatihan sebesar Rp3,5 juta
- Insentif pascapelatihan sebesar Rp600 ribu
- Insentif menjawab survei evaluasi Rp100 ribu
1. Biaya pelatihan
Anda yang lolos program Prakerja tidak perlu khawatir untuk membeli pelatihan. Pemerintah sudah menjamin pembayaran Anda melalui saldo dana gratis Rp3,5 juta yang masuk ke dashboard.