JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Simak sinopsis Takdir Cinta Yang Kupilih 25 Januari 2024 hari ini yang tayang pukul 20.25 WIB di SCTV.
Jeffrey pulang ke rumah dan langsung memeluk Astrid. Mereka berdua menangis terharu.
Kemudian Jeffrey bertanya siapa yang menyelamatkan Astrid.
Astrid bercerita bahwa ia diselamatkan oleh Danang. Jeffrey curiga Danang itu sama dengan Danang supir yacht asli mereka.
Lalu, Arjuna mengajak Astrid dan Jeffrey bicara. Arjuna bilang ia sudah tahu soal identitas Kinara.
Maka dari itu, Arjuna akan merebut hak asuh Kinara dari Miranti dan Samsul.
Astrid dan Jeffrey terkejut mendengar ucapan Arjuna. Setelah itu, Arjuna pergi ke taman untuk bertemu Pak Lucky.
Astrid melanjutkan pembicaraan dengan Jeffrey. Astrid bertanya di mana keberadaan Novia dan Mama Esti.
Jeffrey bilang Novia sudah keluar dari rumah dan mau bercerai. Astrid tidak percaya dan langsung pusing.
Jeffrey pun membawa Astrid ke kamarnya untuk istirahat.
Di sisi lain, Thomas menyekap Danang di gudang terbengkalai. Thomas tadinya mau menghabisi Danang.
Namun, menurut Thomas itu hanya akan menambah masalah baru. Maka dari itu, Thomas akan memanfaatkan Danang.
Sementara itu, anak buah Firman datang ke kantor polisi untuk menyerahkan diri atas kasus kecelakaan yacht.
Di tempat lain, Novia mendapat telepon dari Naima. Naima menanyakan soal Kinara.
Namun, Novia tidak bisa menjawab apa pun karena ia tidak tinggal di Rumah Wardhana.
Kembali ke Rumah Wardhana, Jeffrey memperlihatkan pesan Novia ke Astrid.
Astrid tidak percaya karena ia tahu Novia sangat mencintai Jeffrey.
Astrid pun coba menghubungi nomor Novia itu, tetapi tidak bisa.
Pada episode mendatang, Astrid mengatakan ingin bertemu dengan Novia.
Sementara itu, Miranti dan Samsul akhirnya sadarkan diri. Miranti syok ketika tahu Kinara dibawa oleh Arjuna.
Miranti sendiri langsung mengancam akan membongkar rahasia lama Arjuna.
Saksikan Takdir Cinta Yang Kupilih pukul 20.15 WIB setiap hari hanya di SCTV!