Polres Tangerang Tempatkan 348 Personel di Posko Penyekatan Mudik Lebaran 

Jumat 23 Apr 2021, 22:31 WIB
Rapat Koordinasi Forkopimda Kabupaten Tangerang di Pendopo Bupati Tangerang, Jumat (23/4/2021).

Rapat Koordinasi Forkopimda Kabupaten Tangerang di Pendopo Bupati Tangerang, Jumat (23/4/2021).

TANGERANG, POSKOTA.CO.ID - Kapolresta Tangerang Kombes Pol Wahyu Sri Bintoro mengatakan, posko penyekatan larangan mudik lebaran 2021 akan dibuat di beberapa titik. 

Selain itu, Wahyu menyebut, posko penyekatan tersebut juga akan melibatkan 348 personel baik dari aparat kepolisian maupun unsur TNI.

Demikian hal itu dikatakan Wahyu saat mengikuti Rapat Koordinasi Forkopimda Kabupaten Tangerang di Pendopo Bupati Tangerang, Jumat (23/4/2021).

"Rencana Posko yang akan kami buat ada di beberapa titik, dengan personel yang dilibatkan total sebanyak 348 personel," ujarnya.

Wahyu menjelaskan, jumlah personel yang dilibatkan terdiri unsur Kodim 0510 Tigaraksa sebanyak 100 personel.

Kemudian, Satpol PP Kabupaten Tangerang sebanyak 30 personel, Dishub Kabupaten Tangerang 30 personel, Dinkes dan Palang Merah Indonesia (PMI) 30 personel.

"Adapun damkar 10 personel, petugas Marga Mandala Sakti (MMS) 12 personel, Citra Bhayangkara 30 personel , dan Pramuka 30 personel," ungkapnya. 

Dikatakan Wahyu, lokasi Posko di antaranya di Pospam Gate Tol Balaraja Barat, Gate Tol Balaraja Timur, dan di Gerbang Tol Kedaton. 

Selain itu, posko juga didirikan di perbatasan Kabupaten Serang dan Kabupaten Lebak antara lain di wilayah Kronjo, wilayah Kresek, dan wilayah Jayanti.

"Juga di wilayah Cikasungka Kecamatan Solear yang berbatasan dengan Maja Kabupaten Lebak, serta Pos Pelayanan di Citra raya," terangnya. 

Dikatakan Wahyu, institusi Polri siap mengawal aturan larangan mudik. Hal itu, kata Wahyu, sejalan dengan instruksi Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo yang menekankan hukum paling tinggi adalah keselamatan masyarakat.

Berita Terkait

News Update