JAKARTA - Guna mendukung goweser yang ada di Jakarta Selatan, perlu adanya gerakan bersepeda bagi masyarakat. Hal ini sangat perlu dilakukan karena bersepeda tidak hanya sebagai alat olahraga saja, namun juga transportasi sehari-hari.
Pernyataan ini disampaikan Walikota Jakarta Selatan Marullah Matali, usai melakukan monitoring Wilayah Kecamatan Tebet dan Komunitas Sepeda Indonesia (KSI). Menurutnya dengan bersepeda banyak manfaatnya mulai dari kesehatan, mengurangi polusi, macet dan masih banyak lagi.
“Kita bertekad mudah-mudahan dengan bersepeda dapat mengurangi kemacetan dan ini dengan dukungan para goweser/komunitas sepeda. Makanya mari sama-sama kita manfaatkan setiap aktivitas untuk bersepeda " ujar Marullah Matali, Jumat (31/1/2020).
Walikota mencontohkan, masyarakat bisa menggunakan sepeda sebagai alat transportasi untuk jarak yang tidak terlalu jauh terlebih dahulu. Setelah itu, perlahan-lahan jika dirasa cukup, barulah mulai untuk menempuh jarah yang lebih dari biasanya.
“Untuk semua kegiatan yang tidak terlalu jauh jarak tempuhnya sebaiknya menggunakan sepeda. Jadi apakah kita mau ke kantor yang tidak terlalu jauh gunakanlah sepeda, atau mau belanja ke tempat yang tidak terlalu jauh gunakan sepeda, kemudian kalau mau ke tempat ibadah gunakan sepeda," tandasnya.
Pada kesempatan monitoring Marullah bersama Komunitas Sepeda Tebet melakukan peninjau Ipal Komunal di RW 10 Kelurahan Tebet Timur, pembuatan sumur resapan di Masjid Teladan, kemudian kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di RW 08 Kelurahan Tebet Timur. (wandi/yp)