JAKARTA- Sebanyak 136 aset milik Unit Pelayanan Pengujian Kendaraan Bermotor (PKB) Ujung Menteng, Cakung, Jakarta Timur diusulkan dihapus. Saat ini proses penghapusan sudah diusulkan ke Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta. Kasubag TU PKB Ujung Menteng, Tiyana Brotoadi mengatakan, ke-136 aset tersebut diusulkan dihapus karena kondisinya sudah tak layak dan tak berfungsi. Bahkan sebagian besar sudah disiapkan penggantinya. "Aset yang akan dimusnahkan itu rata-rata adalah benda tidak bergerak. Totalnya, ada 136 aset yang saat ini sedang diusulkan untuk dihapus," katanya, Kamis (25/10). Dikatakan Tiyana, dalam pengusulan penghapusan, pihaknya sudah melakukan data dan foto-foto aset ke BPAD DKI. Saat ini pihaknya tinggal menunggu persetujuan dan seluruh aset akan kita serahkan ke BPAD DKI. "Kami berharap segera mendapat persetujuan agar barang-barang yang ada ini tak menjadi menumpuk seperti yang ada saat ini," ujarnya. Menurutnya, ke-136 aset yang akan dimusnahkan itu total nilainya mencapai Rp2 miliar. Seluruh barang merupakan hasil pengadaan tahun 1996 hingga 2012 lalu. "Seluruh barang-barang yang kami ajukan untuk di musnahkan diantaranya adalah berupa kursi lipat, lemari besi, AC hingga alat uji," paparnya. Dari sekian banyak aset yang diusulkan dihapus, yang nilainya paling tinggi adalah alat uji KIR. Dimana alat pengujian itu nilainya ada yang Rp190 juta hingga Rp600 juta. "Saat ini juga di PKB Ujung Menteng telah memiliki mesin penguji baru bersamaan dengan penambahan lajur pengujian," pungkasnya. (Ifand/b)
136 Aset Milik Uji KIR Ujung Menteng Cakung Diusulkan Dihapus
Kamis 25 Okt 2018, 22:31 WIB

Editor
[email protected] Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
News Update
Link Nonton Live Streaming Liga Champions: Liverpool vs Real Madrid, Kick-Off Mulai Pukul 03.00 WIB
Rabu 05 Nov 2025, 02:00 WIB
OLAHRAGA
LINK LIVE STREAMING PSG Vs Bayern Munchen di Matchday 4 Liga Champions 2025/2026
05 Nov 2025, 01:00 WIB
TEKNO
Cara Nonton Video Viral Indo dan Barat Legal Tanpa Akses Link LK21 atau IndoXX1
04 Nov 2025, 23:00 WIB
OLAHRAGA
Link Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-17 vs Zambia di Piala Dunia U-17 2025
04 Nov 2025, 22:00 WIB
EKONOMI
PLN UID Jakarta Raya Gelar Uji Emisi Kendaraan Operasional, Dukung Udara Bersih dan Lingkungan Lestari
04 Nov 2025, 21:49 WIB
JAKARTA RAYA
Tiga Tanggul Kali Srengseng Hilir Jebol, Sudah 4 Hari Permukiman Warga di Sukatani Bekasi Terendam Banjir
04 Nov 2025, 21:44 WIB
TEKNO
Fitur Baru WhatsApp Bisa Kosongkan Memori Tanpa Hapus Chat, jadi Lebih Praktis!
04 Nov 2025, 21:40 WIB
TEKNO
Tak Perlu Powerbank Lagi, Xiaomi Siapkan Ponsel dengan Baterai Super 9.000 mAh
04 Nov 2025, 21:30 WIB
OLAHRAGA
Link Live Streaming Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia 2025, Main Jam 22.45 WIB
04 Nov 2025, 21:20 WIB
TEKNO
Cuan Terus! Gunakan Aplikasi Penghasil Uang Ini untuk Bisa Klaim Saldo DANA Gratis Rp100 Ribu ke Dompet Elektronik
04 Nov 2025, 21:15 WIB
JAKARTA RAYA
TransJakarta Targetkan 400 Juta Pelanggan di 2025, Ubah Paradigma dari 'Penumpang' Jadi 'Pelanggan'
04 Nov 2025, 21:14 WIB
TEKNO
Cara Pakai Gemini AI untuk Edit Foto Pasangan Seperti di Studio, Hasil Realistis dan Romantis
04 Nov 2025, 21:00 WIB
JAKARTA RAYA
Warga Ceritakan Detik-Detik Rumah di Makasar Jaktim Roboh, Pergeseran Tanah jadi Penyebab
04 Nov 2025, 20:52 WIB
TEKNO
Bocoran Redmi K90 Pro: Ternyata Ini Alasan Poco F8 Ultra Bakal Jadi Raja Kamera Baru!
04 Nov 2025, 20:50 WIB
JAKARTA RAYA
3 Pembunuh Pemuda di Bogor Diringkus, Polisi Masih Selidiki Motif
04 Nov 2025, 20:34 WIB
JAKARTA RAYA
Tebing Longsor di Depok Belum Diperbaiki, Warga Khawatir Bencana Susulan
04 Nov 2025, 20:21 WIB