Aline Adita Segera Lepas Status Janda

Selasa 17 Apr 2018, 11:10 WIB

JAKARTA – Setelah 10 tahun menjanda, Aline Adita akhirnya kembali bersiap naik pelaminan. Lelaki bernama James Midgley lah yang berhasil membuat pintu hati wanita 37 tahun ini terbuka lagi.
Kabar bahagia ini disampaikan langsung oleh Aline di hadapan wartawan, Senin (16/4/2018). Ia menjelaskan, akan mengikat janji suci di Pulau Dewata Bali.
“Iya (menikah) bulan depan di Bali. Karena pernikahan internasional sangat enak untuk tamu-tamu dari luar negeri. Outdoor saja," ungkap Aline Adita ditemui di kawasan Kemang, Jakarta.
Tanpa banyak yang tahu, Aline ternyata sudah menjalin hubungan dengan James selama 3,5 tahun. Keduanya akhirnya memutuskan membawa cinta mereka untuk berlabuh di pernikahan. “Karena kami pacaran sudah cukup lama, 3,5 tahun. Memang dia orangnya paling tepat, ya sudah dilamar,” jelas Aline.
Selama menjalani masa pacaran, Aline merasa yakin jika James adalah pria yang tepat untuk menjadi pendamping hidupnya. Selain itu, banyaknya kesamaan antara mereka berdua, membuat keduanya semakin yakin untuk menghabiskan sisa hidup bersama.
“Orangnya workaholic banget sama kayak saya. Terus kalau lagi liburan adventures banget sama kayak saya. Benar cocok dan dibesarkan dari keluarga yang baik," ucap Aline dengan mata berbinar. (embun/tri)

News Update