MADRID (Pos Kota) - Mulutmu harimau kamu. Pepatah ini mungkin pas untuk menggambarkan pernyataan Presiden FIFA, Sepp Blatter terkait siapa yang terbaik antara Lionel Messi atau bomber Real Madrid, Cristiano Ronaldo. Pernyataan kontroversi Blatter itu diungkapkan dalam diskusi forum Oxford Union, Oxford University, Inggris Jumat lalu. Beragam tanggapan bermunculan 'menerkam' Blatter, seperti Ronaldo, manajemen Real Madrid maupun pernyataan teranyar dari bos Madrid, Carlo Ancelotti. “Ronaldo sangat profesional dan serius. Rasanya sangat sulit mengatakan seperti itu karena dia melakukan banyak hal dan memberi apa pun setiap pertandingan dan saya tidak perlu mempertanyakan lagi," kata Ancelotti. Menurut Ancelotti, pernyataan Blatter sangat menyakitkan hati. “Itu sangat menyakitkan. Kadang-kadang lebih baik berpikir dahulu dan menghitung-hitung untung ruginya sebelum bicara. Saya sering melakukan itu," kata pelatih asal Italia itu seperti memberi tips kepada Sepp Blatter. Seperti diketahui, Blatter mengatakan lebih menyukai Messi ketimbang Ronaldo. Dia menggambarkan Messi sebagai sosok sederhana dan pandai bermain bola, sebaliknya Ronaldo dilukiskan sebagai seorang komandan lapangan yang menghabiskan uang banyak untuk menata rambutnya. CR7 tak suka dengan pernyataan Blatter itu, kemudian dijawabnya dengan sopan melalui akun twitternya. Ketidaksukaan kapten Timnas Portugal itu, kemarin, ditanggapi Sepp Blatter dengan menyampaikan maaf kepada Ronaldo. "Dear @Cristiano. Saya minta maaf bila Anda kecewa atas pernyataan pribadi pada Jumat lalu. Saya sangat menghormati Real Madrid, kami memiliki banyak pemain berbakat di dunia, termasuk Anda," tulis Blatter dalam akun twitternya.(ian) Ancelotti

Ancelotti Minta Presiden FIFA Sebelum Bicara Mikir Dulu
Sabtu 02 Nov 2013, 18:34 WIB

[email protected]
Editor
Follow Poskota
Cek berita dan informasi menarik lainnya di Google News sekaligus ikuti WhatsApp Channel POSKOTA untuk update artikel pilihan dan breaking news setiap hari.
Berita Terkait
Presiden FIFA Tuduh Barat Munafik Soal Kritiknya Pada Qatar Selaku Penyelenggara Piala Dunia
Minggu 20 Nov 2022, 11:52 WIB

Hindari Sanksi, Presiden Minta Erick Thohir Lobi FIFA
Jumat 31 Mar 2023, 18:50 WIB

Usai Nego Erick Thohir ke FIFA, Indonesia Cuma Dapat Kartu Kuning, Bisa Main di SEA Games
Jumat 07 Apr 2023, 09:30 WIB

Dana FIFA Forward Indonesia Dibekukan FIFA, Segini Nominalnya
Jumat 07 Apr 2023, 21:16 WIB

Waduh, Jude Belllingham Alami Cedera Bahu
Senin 06 Nov 2023, 17:39 WIB

News Update
Galbay di Aplikasi Pindar EasyCash Apakah Aman? Begini Penjelasannya
12 Mei 2025, 13:20 WIB

Bus Wisata Asal Bogor Terjun ke Parit di Pandeglang, 10 Luka Ringan
12 Mei 2025, 13:15 WIB

Jempol dari Pelatih Persis Solo Usai Amankan Tiga Poin Penting Demi Hindari Degradasi
12 Mei 2025, 13:15 WIB

Cuma Gara-Gara Ini, Saldo Rekeningmu Bisa Raib Disikat Pinjol Ilegal!
12 Mei 2025, 13:14 WIB

Terlanjur Galbay? Ini Cara Menghadapi DC Pinjol Ilegal Ancam Sebar Data
12 Mei 2025, 13:09 WIB

Cek Nama NIK KTP Anda di Sini! Penerima Saldo Dana Bansos PKH Tahap 2 Tahun 2025 Sudah Bisa Dapat Bantuan dari Pemerintah
12 Mei 2025, 13:07 WIB

Rumor Transfer Persib: Bojan Hodak Bidik 5 Pemain Baru dari Liga Malaysia, Nomor 5 Bakal Geser Nick Kuipers?
12 Mei 2025, 13:03 WIB

Tonton Live Streaming Venezia vs Fiorentina di Serie A Italia 2024/2025
12 Mei 2025, 13:00 WIB

Nasabah Pindar Wajib Tahu! Inilah Risiko dan Proses Hukum yang Harus Dipahami Jika Galbay
12 Mei 2025, 12:59 WIB

PIP Mei 2025 Kapan Cair? Intip Tanggal Penyaluran dan Cara Klaim Bantuannya
12 Mei 2025, 12:55 WIB

Rumor Transfer Pemain: Rizky Ridho Digeruduk Bobotoh Gabung ke Persib Usai Komentari Dimas Drajad, Benarkah?
12 Mei 2025, 12:51 WIB

Pemain Persib Imbau Bobotoh tidak Onar saat Konvoi Juara Liga 1, Robi Darwis: Rayakan dengan Bahagia
12 Mei 2025, 12:45 WIB

Saldo Dana dari Bansos BPNT 2025 Cair Per Tahap Rp600.000, Cek NIK KTP Anda di Sini Sekarang!
12 Mei 2025, 12:35 WIB

Daftar 3 Pinjol Legal Bunga Rendah yang Mudah Cair, Sudah Berizin OJK!
12 Mei 2025, 12:33 WIB

Tukar Cincin di Tengah Euforia Persib, Momen Maula Akbar dan Putri Karlina Disorot Publik, Ini Profil Wabup Garut
12 Mei 2025, 12:33 WIB

Jangan Panik! Ini Cara Melacak HP Hilang Meski Dalam Keadaan Mati Lewat Google Maps
12 Mei 2025, 12:30 WIB

Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi, Ini Catatan PSIS Semarang
12 Mei 2025, 12:25 WIB
