Kebakaran mobil di Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Kamis, 29 Januari 2026. (Sumber: Dok. Damkar Kota Depok)

JAKARTA RAYA

Korsleting Listrik, Mobil Mazda di Depok Terbakar

Jumat 30 Jan 2026, 10:06 WIB

DEPOK, POSKOTA.CO.ID - Sebuah mobil terbakar di Jalan Raya Boulevard Perumahan Grand Depok City (depan Resto Haga Food), Kelurahan Tirtajaya, Kecamatan Sukmajaya, Kota Depok, Kamis, 29 Januari 2026, sekitar pukul 21.15 WIB.

Kabid Pengendalian Operasional Kebakaran dan Penyelamatan Kota Depok, Tesy Haryati menjelaskan, mobil yang terbakar berjenis sedan Mazda 2 berwarna putih.

"UPT Unit Mako Kembang mendapatkan laporan warga ada mobil terbakar di Jalan Boulevard Grand Depok City. Tim langsung menuju lokasi kejadian untuk memadamkan api," kata Tesy kepada Poskota, Jumat, 30 Januari 2026.

Menurutnya, mobil sedang dikendarai pengemudi. Di tengah perjalanan, api tiba-tiba muncul dari kap mobil depan.

Baca Juga: Gedung Kedutaan Italia Terbakar, 7 Uni Mobil Pemadam Dikerahkan

"Pada waktu kejadian pemilik mobil sedang dalam perjalanan pulang ke rumah daerah Cilodong Kota Depok," ujarnya.

Api diduga kuat disebabkan masalah kelistrikan kendaraan.

"Api muncul pada bagian dalam kap mobil. Penyeban akibat konsleting listrik," ujarnya.

Sementara itu, api berhasil dipadamkan kurang dari setengah jam. Sopir mobil dipastikan selamat.

Baca Juga: Korsleting Listrik, Rumah Cluster di Bogor Kebakaran

"Api yang membakar mobil dapat dipadamkan 15 menit setelah kejadian pada pukul 21.15 WIB," tuturnya.

Tags:
kebakaran mobilDamkar Depok Depok

Angga Pahlevi

Reporter

Febrian Hafizh Muchtamar

Editor