Presiden Prabowo Dikabarkan Bakal Reshuffle Kabinet Jilid 5 Siang Ini di Istana

Rabu 28 Jan 2026, 13:29 WIB
Presiden RI Prabowo akan reshuffle kabinet jilid 5 pada Rabu, 28 Januari 2026 (Sumber: Istimewa)

Presiden RI Prabowo akan reshuffle kabinet jilid 5 pada Rabu, 28 Januari 2026 (Sumber: Istimewa)

POSKOTA.CO.ID - Presiden Prabowo Subianto akan reshuffle Kabinet Merah Putih pada Rabu, 28 Januari 2026 siang.

Rencananya Prabowo akan melantik sejumlah pejabat pada pukul 13.00 WIB.

Belum diketahui secara pasti siapa saja menteri atau wakil menteri yang akan digantikan dan dilantik. Termasuk adanya lembaga lain yang akan dilantik Prabowo.

Pelantikan BPPPR dan DEN

Beredar kabar juga bahwa ada lembaga yang akan dilantik hari ini yaitu Badan Percepatan Pembangunan Perumahan Rakyat Badan Percepatan Pembangunan Perumahan Rakyat (BPPPR) dan Dewa Energi Nasional (DEN).

Baca Juga: Penyebab Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono Pingsan Apa? Ini Kondisi Terkini Usai Pimpin Upacara Duka Korban Pesawat ATR 42-500

Delapan anggota DEN periode 2026-2030 akan menjalankan tugas strategis usai penetapan resmi oleh DPR.

Berikut adalah tugas yang diberikan kepada delapan anggota DEN periode 2026-2030.

Unsur Akademisi

  • Johni Jonatan Numberi
  • Mohammad Fadhil Hasan

Unsur Industri

  • Satya Widya Yudha
  • Sripeni Inten Cahyani

Unsur Teknologi

  • Unggul Priyanto

Unsur Lingkungan Hidup

  • Saleh Abdurrahman

Berita Terkait


News Update