Namun, justru mampu tampil sebagai kampung hijau yang diakui hingga mancanegara.
Ketua RT 08 RW 04 Kelurahan Malaka Jaya, Taufiq Supriadi Yusuf, menegaskan, keberhasilan lingkungan yang dipimpinnya bukan hasil kerja individu semata.
Menurut dia, perubahan di RT 08 berangkat dari semangat kolektif warga yang dijalankan secara konsisten.
"Terima kasih atas apresiasinya. Yang terjadi di RT 8 sejatinya adalah kerja gotong royong warga yang konsisten, pelan-pelan, dan berangkat dari kebutuhan sehari-hari. Semoga semangat ini bisa menginspirasi lingkungan lain untuk mulai dari hal kecil," ungkap Ketua RT 08 RW 04 Kelurahan Malaka Jaya Taufiq Supriadi Yusuf melalui balasan Threads pribadinya seperti dikutip pada Senin, 26 Januari 2026.
Pernyataan tersebut menegaskan transformasi lingkungan tidak selalu membutuhkan anggaran besar, melainkan komitmen bersama dan keberlanjutan langkah.
Transformasi lingkungan RT 08 Malaka Jaya itu juga dilakukan secara terencana.
Sejak 2023, Taufiq Supriadi menyusun peta jalan pembangunan lingkungan yang dituangkan dalam blueprint lima tahun.
"Dipimpin Taufiq Supriadi sejak 2023, perubahan di RT 8 bukan sekadar mempercantik lingkungan. la menyusun blueprint lima tahun yang detail. Hasilnya? Sebuah perumahan yang dulu dianggap biasa saja, kini menjadi contoh yang diakui hingga mancanegara," tulis akun Threads @kitanotice pada Minggu 25 Januari 2026.
Lantas, RT 08 RW 04 Kelurahan Malaka Jaya sebenarnya ada di Jakarta mana? Berikut informasi selengkapnya.
Baca Juga: Sosok Arxyad Sam Albanjari Siapa? Namanya Ikut Terseret Isu Whip Pink Usai Kematian Lula Lahfah
Lokasi RT 08 RW 04 Kelurahan Malaka Jaya Ada di Jakarta Mana?
Bagi masyarakat yang penasaran dan ingin mengetahui langsung lokasi kampung viral ini, RT 08 RW 04 Kelurahan Malaka Jaya berada di Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.
Secara spesifik, wilayah tersebut terletak di Jalan Nusa Indah IV Gang 8.
