“Is a cool girl kalau bisa nyetir Mitsubishi Destinator. Tetapi sekarang banyak juga kan perempuan nyetir sport car,” ujarnya.
Fenomena ini menunjukkan adanya pergeseran preferensi, di mana perempuan kini lebih bebas memilih kendaraan sesuai kebutuhan dan karakter personal.
Akomodasi Pendukung Aktivitas Sehari-hari
Dari sisi fungsionalitas, Mitsubishi Destinator juga dinilai mampu menjawab kebutuhan perempuan yang aktif. Kapasitas kabin dan ruang bagasi memungkinkan kendaraan ini digunakan untuk berbagai aktivitas, mulai dari belanja bulanan hingga mengantar anak ke sekolah.
“Saya rasa itu adalah salah satu bahan pertimbangan kenapa SUV bisa dipikirkan untuk menjadi pilihan perempuan,” ucapnya.
Sebagai informasi, Mitsubishi Destinator dilengkapi berbagai fitur keselamatan pasif dan aktif. Dari sisi pasif, SUV ini mengandalkan struktur bodi Reinforced Impact Safety Evolution (RISE) yang dirancang menggunakan baja berkekuatan tinggi guna menyerap energi benturan dari berbagai arah.
Baca Juga: Yamaha Rayakan 70 Tahun Lewat Livery Spesial di Empat Model Populer
Selain itu, tersedia enam SRS Airbag di bagian depan, samping, hingga tirai jendela, serta sabuk pengaman dengan pretensioner dan force limiter yang bekerja mengencangkan sabuk saat terjadi benturan.
Pada aspek keselamatan aktif, Mitsubishi menyematkan teknologi Diamond Sense, yang mencakup sistem ABS, EBD, dan BA untuk mendukung pengereman optimal.
Sementara dari sisi handling, terdapat fitur Active Yaw Control (AYC) yang berfungsi meningkatkan stabilitas kendaraan saat menikung dengan mengatur distribusi tenaga ke setiap roda secara presisi.
Dengan kombinasi kenyamanan, kemudahan pengendalian, dan fitur keselamatan tersebut, Mitsubishi Destinator dinilai semakin relevan dengan kebutuhan serta gaya hidup kaum hawa di perkotaan.
