Persija Jakarta Kontrak Shayne Pattynama hingga 2,5 Musim, Apa Alasannya?

Sabtu 24 Jan 2026, 09:50 WIB
Shayne Pattynama resmi bergabung ke Persija Jakarta. (Sumber: Instagram/@erspo.official)

Shayne Pattynama resmi bergabung ke Persija Jakarta. (Sumber: Instagram/@erspo.official)

Sebelum berkarier di Asia Tenggara, Shayne menimba pengalaman di Eropa bersama akademi Ajax dan Utrecht, Telstar, Viking FK, serta KAS Eupen.

Perjalanan profesionalnya dimulai bersama Telstar (2019-2021), sebelum melangkah lebih jauh ke Norwegia membela Viking FK (2021-2024).

Kariernya kemudian berlanjut ke Belgia bersama KAS Eupen (2024-2025), sebelum menutup petualangan Eropanya dan memasuki Asia Tenggara bersama Buriram United (2025).

Shayne merasakan atmosfer kompetisi yang menantang saat bergabung Buriram. Dia tampil di tiga ajang yang berbeda, enam kali di Thai League, satu kali di Thai FA Cup, serta tiga kali dipercaya tampil di AFC Champions League.

Kariernya tidak hanya di klub saja, Shayne juga berkontribusi untuk Timnas Indonesia yang menjadi bukti kualitasnya. Ia mencatakan sembilan penampilan di Kualifikasi Piala Dunia 2026, tampil sebanyak dua kali dalam laga uji coba internasional dan satu pertandingan di Piala Asia.


Berita Terkait


News Update