Ahmad Dhani pilih cara unik beri pesan pernikahan kepada El Rumi dan Syifa Hadju (Sumber: Kolase Instagram Edit)

HIBURAN

Lamaran El Rumi dan Syifa Hadju Penuh Kehangatan, Ahmad Dhani Pilih Cara Unik Beri Pesan Nikah

Jumat 23 Jan 2026, 14:56 WIB

POSKOTA.CO.ID - Prosesi lamaran El Rumi dan Syifa Hadju menandai fase baru dalam kisah asmara keduanya. Acara sakral itu digelar di Hutan Kota by Plataran, Senayan, Jakarta Selatan, pada Rabu, 21 Januari 2026, dengan suasana yang intim, hangat, dan penuh makna.

Kehadiran keluarga besar serta kerabat dekat dari kedua belah pihak membuat momen lamaran terasa semakin personal. Ahmad Dhani, ayah El Rumi, hadir langsung menyaksikan keseriusan putranya dalam melangkah ke jenjang yang lebih serius.

Musisi legendaris tersebut mengungkapkan kebahagiaannya melihat prosesi lamaran berjalan lancar. Ia menilai acara disiapkan dengan matang, mulai dari konsep hingga sajian yang dihidangkan kepada para tamu.

“Suasananya bagus, well-organized, makanannya enak,” ujar Ahmad Dhani, dikutip dari kanal YouTube Reyben Entertainment pada Jumat 23 Januari 2026.

Baca Juga: Berkeliaran saat Banjir, Ular Sanca Batik 4 Meter Bikin Geger Warga Ciledug Indah Tangerang

Menurut Dhani, El Rumi dan Syifa Hadju kini telah layak menyandang status sebagai pasangan tunangan. Ia menegaskan keduanya sudah resmi menjadi fiance setelah prosesi lamaran tersebut.

“Intinya, Syifa dan El sudah berhak menyandang status fiance,” tuturnya.

El Rumi dan Syifa Hadju Resmi Lamaran, Ahmad Dhani Gak Mau Beri Nasihat Pernikahan, Ada Apa?

Potret lamaran El Rumi dan Syifa Hadju. (Sumber: Instagram/@syifahadju)

Menarik perhatian publik, Ahmad Dhani justru mengaku tidak memberikan wejangan pernikahan secara langsung kepada El.

Ia memilih cara yang lebih santai dengan menyampaikan pesan-pesan motivasi melalui media sosial.

“Enggak (wejangan), paling nanti saya kirim Instagram soal motivasi pernikahan. Dakwah-dakwah di Instagram kan banyak,” ucapnya.

Saat ditanya mengenai kehadiran keluarga, Dhani memastikan seluruh anggota keluarga hadir lengkap dalam acara tersebut. Ia pun tak menutupi rasa bahagianya melihat El Rumi segera melepas masa lajang.

Baca Juga: Mati Listrik 7 Hari di Indonesia, Apakah Benar atau Hoaks? Ini Fakta Sebenarnya dan Penjelasan PLN

“Lengkap semua datang. Ya bahagia lah,” katanya singkat.

Lebih jauh, Ahmad Dhani menilai momen lamaran ini bukan hanya membahagiakan El Rumi semata, tetapi juga seluruh keluarga. Ia menyebut hari bahagia tersebut sebagai hadiah dari perjalanan hidup panjang yang telah dilalui putra-putranya.

“Hari ini bukan cuma buat El. Al bahagia, Dul bahagia. Ini hadiah dari rangkuman semua kehidupan yang telah dilalui,” pungkasnya.

Prosesi lamaran El Rumi dan Syifa Hadju pun menjadi sorotan publik, sekaligus menandai langkah serius keduanya menuju pelaminan.

Tags:
lamaranEl RumiSyifa Hadjukisah asmaraHutan KotaPlataranSenayanJakarta SelatanAhmad Dhani

Insan Sujadi

Reporter

Insan Sujadi

Editor