POSKOTA.CO.ID - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) terus menegaskan komitmen jangka panjangnya di Indonesia dengan memperkuat konsep "Total Support" yang diterapkan kepada pelanggan.
Salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut adalah kehadiran Hino Total Support Customer Center (HTSCC), yang mulai beroperasi sejak Januari 2022.
HTSCC dirancang sebagai pusat pengembangan layanan, keselamatan, serta peningkatan kompetensi pengemudi dan teknisi. Keberadaan fasilitas ini ditujukan untuk mendukung kelancaran operasional pelanggan secara berkelanjutan, khususnya di sektor transportasi dan logistik yang menuntut efisiensi serta standar keselamatan tinggi.
Pusat pelatihan tersebut dilengkapi berbagai sarana pendukung, mulai dari area pelatihan mengemudi seluas 24.000 meter persegi, lintasan uji sepanjang 800 meter, ruang kelas, simulator mengemudi, hingga modul keselamatan dan teknik berkendara.
Baca Juga: Mati Listrik 7 Hari di Indonesia, Apakah Benar atau Hoaks? Ini Fakta Sebenarnya dan Penjelasan PLN
Fasilitas ini menjadi bagian penting dalam pengembangan sumber daya manusia yang terlibat langsung di operasional kendaraan komersial.
Fokus Keselamatan dan Pengembangan SDM Transportasi

Melalui Hino Indonesia Academy, HMSI secara konsisten menyelenggarakan pelatihan bagi pengemudi dan teknisi dengan dukungan trainer yang telah tersertifikasi Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP).
Berbagai pencapaian juga telah diraih, termasuk akreditasi pelatihan pengemudi kendaraan berat serta peluncuran Hino Driving School Program.
Training Division Head HMSI, Pieter Andre, menyebut bahwa HTSCC menjadi elemen penting dalam perjalanan Hino di Indonesia yang telah berlangsung lebih dari empat dekade.
Baca Juga: Penyebab Mati Listrik 7 Hari di Indonesia Apa? Ternyata Ini Penjelasan Lengkapnya
“Selama lebih dari empat dekade, Hino terus berinvestasi dan tumbuh bersama Indonesia. Melalui Hino Total Support Customer Center (HTSCC), kami memperkuat komitmen Total Support dengan menghadirkan pusat pelatihan pengemudi dan pengembangan sumber daya manusia yang berfokus pada keselamatan, peningkatan kompetensi, dan efisiensi operasional. HTSCC menjadi bagian penting dalam mewujudkan transportasi yang aman untuk masyarakat Indonesia sesuai dengan misi Hino,” ujarnya.
Dengan pendekatan menyeluruh yang mencakup manufaktur, pengembangan SDM, hingga layanan purna jual, Hino berupaya memastikan setiap unit kendaraan yang beroperasi di lapangan didukung ekosistem yang solid.
Memasuki usia ke-43 tahun di Indonesia, Hino menegaskan komitmennya untuk terus berkontribusi terhadap pertumbuhan industri transportasi nasional melalui investasi jangka panjang, penguatan industri dalam negeri, aktivitas ekspor, serta penerapan layanan Total Support yang konsisten.