POSKOTA.CO.ID - Ducati resmi menandai langkah seriusnya di arena motocross nasional dengan mengukuhkan Ducati MX Team Indonesia. Momen ini menjadi tonggak penting bagi tim balap tersebut setelah melalui tahap perencanaan dan pengembangan sejak 2025.
Jimmy Budhijanto selaku Team Principal sekaligus Owner memperkenalkan struktur organisasi tim yang telah disusun secara matang.
"Formasi ini dirancang untuk mendukung performa optimal, baik di kejuaraan nasional maupun ajang internasional," tutur dia.
Untuk posisi strategis, Jimmy menunjuk Johny Pranata, legenda motocross Indonesia, sebagai Team Manager. Ia bertanggung jawab menyusun strategi tim sekaligus menentukan komposisi pembalap.
Baca Juga: Mobil Honda Brio Satya Tersedia Versi CVT, Harga Makin Menggoda
Dua nama yang dipilih adalah Diva Ismayana dan Hilman Maksum, pembalap muda dengan rekam jejak prestasi di berbagai kompetisi.
Keduanya akan mengandalkan Ducati Desmo450 MX sebagai tunggangan utama di lintasan tanah, motor yang diposisikan sebagai senjata andalan tim dalam menghadapi persaingan ketat motocross.
Prestasi 2025 dan Kesiapan Ducati Desmo450 MX

Meski baru diperkenalkan secara resmi pada awal 2026, Ducati MX Team Indonesia sejatinya telah aktif sejak kuartal keempat 2025.
Tim ini mengikuti sejumlah balapan di berbagai daerah sebagai bagian dari riset dan pengembangan, sekaligus menyelaraskan karakter pembalap dengan motor.
Baca Juga: Mobil Toyota New Raize Hadir dengan Fitur Baru, Harga Mulai Rp242 Jutaan
Hasilnya terbilang positif. Sepanjang 2025, Diva Ismayana dan Hilman Maksum mencatatkan performa menjanjikan di berbagai Kejuaraan Nasional dan Kejuaraan Daerah dengan Ducati Desmo450 MX.
Pada musim 2026, versi Desmo450 MX Factory akan digunakan untuk ajang nasional, sementara Desmo450 MX standar disiapkan untuk kejuaraan internasional di Thailand.
Secara teknis, Ducati Desmo450 MX dibekali mesin satu silinder 449,6 cc yang menghasilkan tenaga 63,5 hp dan torsi 53,5 Nm. Motor ini menggunakan rangka aluminium twin-spar, suspensi Showa upside-down 49 mm, serta sistem pengereman Brembo dengan cakram Galfer.
Fitur elektronik seperti Ducati Traction Control, Power Launch, Quick Shift, dan Engine Brake Control turut disematkan.
Baca Juga: Nama Honda UC3 Muncul di PDKI, Motor Listrik Baru Segera Masuk RI?
Varian Desmo450 MX Factory hadir dengan sejumlah pembaruan, mulai dari bobot yang lebih ringan, knalpot titanium Akrapovic, suspensi berlapis Dark Kashima dan TiO, hingga triple clamp billet berbahan Ergal. Sejumlah perangkat tambahan seperti Wi-Fi Module, Holeshot Device, dan skid plate juga sudah terpasang sejak standar.
Musim balap 2026 akan dibuka melalui ajang internasional Federation of Motor Sports Clubs of Thailand (FMSCT), sementara kejuaraan nasional di Indonesia dijadwalkan mulai kuartal kedua 2026. Jimmy Budhijanto menegaskan target tim ke depan tidak hanya soal kemenangan semata.
“Memasuki tahun ini, saya berharap Ducati MX Team Indonesia tampil konsisten dan berkarakter, dengan fokus tidak hanya pada kemenangan, tetapi juga pada penguatan fondasi jangka panjang melalui pengembangan motor, peningkatan kualitas pembalap, dan sinergi tim,” kata Jimmy.
“Target 2026 adalah tampil kompetitif di setiap seri, meraih lebih banyak podium, dan membuktikan bahwa kerja keras serta inovasi mampu membawa Ducati MX Team ke level berikutnya,” ujarnya.
Dengan fondasi riset yang telah dijalani sepanjang 2025, Ducati MX Team Indonesia menyatakan siap menghadapi musim 2026 dan menatap peluang mencetak sejarah baru di dunia motocross nasional maupun internasional.