CIMAHI, POSKOTA.CO.ID - Aksi penjambretan terjadi di Jalan Jenderal Amir Machmud, Kota Cimahi, Minggu 18 Januari 2026 malam gagal.
Dua pelaku yang beraksi sekitar pukul 23.40 WIB, itu berhasil diamankan setelah adanya anggota Polres Cimahi yang tak jauh dari lokasi kejadian. Sebelum diamankan polisi, kedua pelaku babak belur dihajar massa.
Kasi Humas Polres Cimahi, Iptu Gofur Supangkat, mengatakan, korban diketahui seorang perempuan berinisial FR (22), warga Desa Cikalong, Kecamatan Cikalongwetan, Kabupaten Bandung Barat.
Saat kejadian, korban tengah mengendarai sepeda motor dari arah Bandung menuju Cimahi dengan kecepatan sedang.
Baca Juga: Sekolah Disegel Warga, Siswa SDN Gerendong 1 Pandeglang Tak Bisa Masuk
"Tiba-tiba dua pelaku yang juga naik motor mendekati korban dan langsung menyambar tas selempang korban di depan SPBU Pesantren. Tas yang dijambret berisi ponsel dan dompet milik korban," kata Gofur Senin 19 Januari 2026.
Setelah berhasil mengambil tas, lanjut Gofur, kedua pelaku berusaha kabur tapi, korban melawan dan langsung mengejar pelaku.
Saat itu, korban sengaja menabrakkan sepeda motornya ke motor pelaku di lokasi kejadian, Jalan Jenderal Amir Machmud, RT 01/01, Kelurahan Cigugur Tengah, Kecamatan Cimahi Tengah.
"Setelah ditabrak korbannya, dua pelaku terjatuh ke aspal dari motornya," ucapnya.
Baca Juga: Kios Sandal di Bandung Barat Ludes Terbakar, Kerugian Tembus Rp1 Miliar
Warga yang melihat kejadian tersebut langsung berhamburan ke lokasi dan mengamankan kedua pelaku yang belakangan diketahui berinisial AH (34) dan DW (35).
Polisi yang berada tak jauh dari lokasi segera datang dan membawa kedua pelaku beserta barang bukti satu unit sepeda motor ke Mapolres Cimahi.
"Korban dan pelaku sama-sama terjatuh. Warga langsung mengamankan pelaku dan menyerahkannya ke polisi," ujar Gofur.
Sementara itu, korban mengalami luka dan langsung dilarikan ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan perawatan medis.
Baca Juga: Warga Korban Bencana Open Donasi Depan Pendopo Lebak, Material Bangunan Terkumpul untuk Huntap
Kedua pelaku kini telah ditahan di Polres Cimahi. Polisi masih melakukan pendalaman terkait kasus penjambretan tersebut.
"Pelaku sudah diamankan dan masih kami dalami," katanya. (gat)