POSKOTACOID - Berikut ini ramalan cuaca Jakarta hari ini, Minggu, 18 Januari 2026 berdasarkan prakiraan cuaca BMKG.
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika kembali mengeluarkan prediksi cuaca Jakarta hari ini.
Berdasarkan ramalan cuaca BMKG yang diunggah di akun Instagram @infobmkg, Sejumlah wilayah DKI Jakarta akan diguyur hujan dengan intensitas ringan hingga lebat sepanjang hari.
Hal itu terlihat dari hujan dengan intensitas ringan hingga sedang yang mengguyur ibu kota sejak dini hari tadi hingga membuat sejumlah titik lokasi Jakarta tergenang air.
Hujan yang mengguyur Jakarta ini diperkirakan akan berlangsung sepanjang hari ini, dari pagi hingga malam hari.
Masyarakat diimbau untuk terus memantau informasi mengenai prakiraan cuaca terbaru sebelum beraktivitas di luar rumah supaya tetap aman dan nyaman.
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini
Melansir dari akun Instagram @infobmkg, simak selengkapnya informasi terkait prakiraan cuaca Jakarta hari ini, Minggu, 18 Januari 2026.
Baca Juga: Daftar Sinetron Aurelie Moeremans dan Nikita Willy, Pertama Kali Main Bareng di Sinetron Ini
1. Jakarta Barat
- Hujan ringan hingga hujan petir mulai pukul 01.00-07.00 WIB
- Berawan tebal pada pukul 10.00 WIB
- Hujan ringan mulai pukul 13.00 WIB dan berlanjut pada malam hari pukul 19.00 WIB
2. Jakarta Pusat
- Hujan ringan hingga hujan petir mulai pukul 01.00-13.00 WIB
- Berawan tebal pukul 16.00 WIB
- Hujan ringan pada malam hari pukul 19.00 WIB
3. Jakarta Selatan
- Hujan ringan hingga hujan petir mulai pukul 01.00-19.00 WIB
- Berawan tebal pada malam hari
4. Jakarta Timur
- Hujan ringan hingga hujan petir mulai pukul 01.00-19.00 WIB
- Berawan tebal pada malam hari
5. Jakarta Utara
- Hujan ringan hingga hujan petir mulai pukul 01.00-13.00 WIB
- Berawan tebal pukul 16.00 WIB
- Hujan ringan pada malam hari pukul 19.00 WIB
6. Kepulauan Seribu
- Hujan ringan disertai petir mulai pukul 01.00-13.00 WIB
- Udara kabur pada sore hari
- Hujan ringan pada malam hari pukul 19.00 WIB
Itu lah Informasi mengenai prediksi cuaca BMKG di sejumlah wilayah Jakarta pada hari ini. Masyarakat diimbau untuk terus memantau kondisi cuaca secara berkala melalui website dan akun media sosial resmi BMKG