POSKOTA.CO.ID - Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menanggapi keluhan dari pengguna JakLingko yang kerap mendapatkan sopir atau pengemudi yang ugal-ugalan.
Menanggapi hal tersebut, Pramono meminta PT Transportasi Jakarta atau Transjakarta untuk melakukan perbaikan kualitas opsir MikroTrans atau JakLingko.
PT Transjakarta pada tahap awal berencana melakukan pergantian sopir JakLingko.
ramono menyebut, telah berdiskusi dengan Direktur Utama Transjakarta Welfizon Yuza untuk melakukan peremajaan kepada 1.000 pengemudi JakLingko tersebut.
“Pak Dirut tadi menyampaikan nanti akan melakukan perbaikan peremajaan 1.000 orang pengemudi untuk JakLingko, supaya mereka lebih tertata dan saya menyetujui untuk itu,” kata Pramono di kawasan Cawang, Jakarta Timur, Senin, 10 November 2025.
Baca Juga: Pemprov Jakarta Sebut Perluasan Jaklingko ke Daerah Penyangga Butuh 5 Tahun
Pramono menjelaskan bahwa pihak dari Transjakarta akan melakukan pergantian pengemudi tersebut karena sering mendapati keluhan dari penumpang terkait layanan yang didapat saat menumpang JakLingko.
“Kami juga akan melakukan pembenahan untuk JakLingko, karena sering kali keluhannya di JakLingko ini kayak punya mobil sendiri, bawa keluarganya, ngebut dan sebagainya,” ucap Pramono.
Sebelumnya, Pramono sempat merespons keluhan warganet yang mengaku sering mendapati pengemudi JakLingko kurang profesional.
Pengemudi kerap kali membawa keluarganya untuk ikut bekerja di dalam mobil JakLingko hingga pengemudi yang ugal-ugalan di jalan
