POSKOTA - Redmi 15 resmi dinobatkan sebagai salah satu smartphone dengan daya tahan baterai terbaik tahun 2025.
Dengan banderol harga sekitar Rp2 jutaan, ponsel ini menawarkan kombinasi sempurna antara daya tahan, performa, dan fitur modern yang sulit disaingi oleh kompetitor lain.
Redmi 15 dibekali baterai jumbo 7000 mAh yang menjadi pusat perhatian. Dalam pengujian nyata, daya tahannya benar-benar impresif.
Untuk penggunaan ringan seperti scrolling TikTok selama satu jam, baterai hanya berkurang sekitar 6 persen.
Baca Juga: Akhirnya Bisa Dapat DANA Gratis Ratusan Ribu Cuma dari Main Game, Begini Caranya!

Bahkan untuk menonton video YouTube nonstop, ponsel ini mampu bertahan hingga 35 jam penuh tanpa perlu pengisian ulang.
Dalam pengujian gaming, efisiensi baterainya juga luar biasa. Bermain Genshin Impact selama 30 menit hanya menguras daya sekitar 7 persen saja.
Capaian ini menjadi bukti bagaimana optimalisasi hardware dan software pada Redmi 15 bekerja dengan sangat baik, terutama di kelas harga menengah.
Selain unggul di sektor baterai, performa Redmi 15 juga tak bisa diremehkan.
Baca Juga: Review Infinix XPad GT: Tablet Flagship dengan Performa dan Baterai Super Tangguh
Smartphone ini menggunakan chipset Snapdragon 685 yang dipadukan dengan teknologi UFS storage, bukan eMMC seperti pada seri-seri sebelumnya.
