KEBAYORAN BARU, POSKOTA.CO.ID - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jakarta menyiapkan langkah pembebasan lahan seluas 1,52 hektare dalam normalisasi Kali Krukut, Petogogan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Kepala Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta, Ika Agustin Ningrum mengatakan, lahan 1,52 hektare tersebut meliputi 35 bidang tanah.
"Kami akan berkoordinasi dengan seluruh pihak terkait, termasuk warga yang terdampak, agar prosesnya berjalan lancar dan transparan,” kata Ika di Kali Krukut di lokasi, Jumat, 7 November 2025.
Ika menjelaskan, pendataan lahan terdampak di Petogogan telah selesai dilakukan. Saat ini, petugas sedang mendata kawasan Kelurahan Pela Mampang.
Baca Juga: Pemprov Normalisasi Kali Krukut Tahun Depan
“Kedatangan Bapak Gubernur hari ini sekaligus menjadi penanda dimulainya pengukuran dan pendataan bangunan yang akan terdampak. Dari total 1,3 kilometer itu, sekitar 360 meter akan kami prioritaskan, mulai dari segmen Tarakanita hingga pertigaan sekitar lokasi ini,” ujarnya.
Rencana normalisasi Kali Krukut akan dimulai dari segmen Tarakanita hingga Jembatan Tendean dengan total panjang 1,3 kilometer. Dari panjang tersebut, 360 meter akan menjadi prioritas utama untuk tahap awal. (cr-4)