Wali Kota Bekasi, Tri Adhianto resmi mengeluarkan surat edaran penghentian layanan WiFi di sektor publik Pemerintah Kota Bekasi. (Sumber: Poskota/Nurpini Aulia Rapika)

JAKARTA RAYA

Pemkot Bekasi Hentikan Sementara WiFi Publik, Anggaran Dialihkan ke Program “Bekasi Keren”

Kamis 06 Nov 2025, 11:09 WIB

BEKASI SELATAN, POSKOTA.CO.ID – Pemkot Bekasi menghentikan sementara layanan WiFi publik dan mengalihkan anggarannya ke program penataan lingkunganBekasi Keren”.

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto memastikan layanan internet gratis bukan dicabut sepenuhnya, melainkan ditata ulang agar lebih efisien.

“Jadi itu bukan dicabut, tapi dalam konteks penataan terkait efisiensi dan efektivitas daripada pembukaan WiFi-WiFi yang ada di sektor-sektor publik,” ujar Tri Adhianto, Kamis, 6 November 2025.

Penghentian layanan WiFi yang dikelola Diskominfostandi berlaku sejak 1 November 2025. Proses pencabutan perangkat oleh vendor ditargetkan rampung pada 31 Desember 2025.

Baca Juga: Wanita Muda di Bekasi Jadi Korban Curanmor Pria yang Dikenal dari Aplikasi Tantan

Tri meminta camat, lurah, dan Satgas Pamor mendampingi proses pencabutan dan memberi sosialisasi ke RT dan RW.

Untuk mendukung akses internet di lingkungan warga, Pemkot menyiapkan dana hibah sebesar Rp100 juta per RW.

“Nah bagi yang ada di sektor RT maupun RW itu sudah terakomodir melalui uang hibah Rp100 juta yang kita berikan di setiap RW,” ucapnya.

Tri menegaskan pemanfaatan hibah untuk WiFi menjadi kewenangan warga.

“Tentu kami kembalikan lagi kepada masyarakat, apakah ini menjadi suatu kebutuhan krusial atau pilihan yang akan ditentukan oleh para ketua RT dan RW,” jelasnya.

Saat ditanya apakah WiFi nantinya sepenuhnya dikelola RW, Tri membenarkan.

“Iya, karena sudah ada anggaran yang kami siapkan Rp100 juta,” ujar dia. (cr-3)

Tags:
Bekasi Kerenprogram penataan lingkunganlayanan WiFi publikPemkot Bekasi

Tim Poskota

Reporter

Fani Ferdiansyah

Editor