CENGKARENG, POSKOTA.CO.ID - Petugas dari Badan Narkotika Nasional (BNN) RI bersama kepolisian menemukan adanya indikasi jaringan narkoba di Kampung Ambon yang terstruktur.
Hal ini terungkap setelah penggerebekan yang dilakukan pada Kamis sore, 6 November 2025.
Dari penggerebekan itu diketahui puluhan orang beserta sejumlah barang bukti narkoba jenis sabu hingga daun ganja, senjata api, serta catatan transaksi narkoba diamankan.
Direktur Penindakan dan Pengejaran BNN RI, Brigjen Roy Hadi Siahaan mengatakan dalam penggerebekan itu, pihaknya menemukan indikasi adanya jaringan narkoba di kawasan itu.
"Hari ini kami lakukan operasi terhadap beberapa titik dan kami dapatkan beberapa barang bukti termasuk juga ada sindikasi terkait dengan beberapa jaringan yang ada di wilayah Kampung Ambon," kata Roy Hadi kepada wartawan di lokasi, Kamis.
Saat penggerebekan berlangsung puluhan orang yang diduga pemakai maupun pengedar narkoba diamankan berikut barang bukti. Namun diduga bandar narkoba di lokasi tersebut belum tertangkap.
"Hari ini kami coba mendapatkan tersangka, tapi belum ketemu dan kami tetap serius untuk mencarinya," jelas Roy Hadi.
"Sementara ada puluhan orang yang diamankan, dan saat ini kami lakukan interogasi untuk mendapatkan satu kepastian apakah jaringan atau tidak," tambahnya.
Selain barang bukti narkoba, petugas juga mengamankan barang bukti berupa sepucuk senjata api jenis shotgun. Sementara, untuk barang bukti narkoba ditemukan di beberapa titik.
"Kami belum hitung ya (total barang bukti narkoba yang diamankan). Tapi saya lihat ada beberapa barang bukti di beberapa titik," jelas Hadi.