POSKOTA.CO.ID - Persis Solo akan menghadapi ujian berat saat bertandang ke markas Persebaya Surabaya dalam laga pekan ke-11 Super League 2025/2026, Minggu, 2 November 2025.
Pelatih Peter De Roo optimistis timnya mampu mencuri poin meski sadar kekuatan kandang Bajul Ijo tergolong tangguh.
Pelatih asal Belanda itu menegaskan fokus utama latihan pekan ini adalah memperbaiki efektivitas serangan.
“Tidak cukup hanya menguasai bola tanpa menciptakan ancaman. Kami menyiapkan taktik untuk menyerang lebih efisien,” ujar De Roo.
Baca Juga: Timnas Indonesia Absen di FIFA Matchday November 2025, Apa Alasannya?
Ia juga menekankan bahwa musim masih panjang dan peluang bersaing tetap terbuka.
Menjelang duel di Stadion Gelora Bung Tomo, performa lima pemain dengan rating tertinggi menjadi tumpuan utama Laskar Sambernyawa.
Bek asal Brasil, Cleylton Santos (rating 7.11), menjadi pemain terbaik dengan ketenangan dan ketangguhan di lini belakang.
Disusul Kodai Tanaka (6.96), penyerang asal Jepang yang dikenal berperan besar membuka ruang bagi rekan setimnya.
Baca Juga: Komentar Bojan Hodak Usai Dirumorkan Latih Timnas Indonesia, Persib Rela?
Di posisi ketiga, kiper Muhammad Riyandi (6.94) tampil solid dengan refleks cepat dan penyelamatan krusial, sementara Sho Yamamoto (6.90) menjadi pengatur ritme permainan di lini tengah.
