Fitur Terbaru Diperkirakan Hadir di iPhone, Inovasi Besar dari Apple di Usia 20 Tahun

Selasa 28 Okt 2025, 17:15 WIB
Ilustrasi fitur iPhone terbaru saat usia Apple ke-20. (Sumber: Macrumors)

Ilustrasi fitur iPhone terbaru saat usia Apple ke-20. (Sumber: Macrumors)

Teknologi ini menghilangkan lapisan polarisasi sehingga cahaya lebih mudah menembus layar, menghasilkan kecerahan lebih tinggi dan konsumsi daya lebih hemat.

Selain itu, layar menjadi lebih tipis, menghadirkan pengalaman visual yang lebih imersif dan tajam.

Kamera HDR dengan Rentang Dinamis Sinematik

Sektor kamera juga menjadi fokus peningkatan utama. Apple disebut akan menghadirkan sensor HDR khusus yang mampu menangkap detail ekstrem antara area terang dan gelap dalam satu bidikan.

Baca Juga: Mau Upgrade HP ke iPhone 17 Pro? Cek Cara Mudah Kredit Pakai Shopee

Fitur ini diduga akan melengkapi peningkatan dari model iPhone 18 yang memiliki bukaan lensa variabel, dan menjadikan iPhone 20 setara dengan kamera sinematik profesional berkat rentang dinamis hingga 20 stop.

Chip Modem Rancangan Apple Sendiri

Sejak lama Apple mengandalkan modem Qualcomm, namun untuk iPhone 20, perusahaan dikabarkan akan menggunakan chip modem rancangan sendiri.

Modem ini diklaim lebih efisien dan hemat daya, berkat kemampuan Apple dalam mengintegrasikan perangkat keras dan perangkat lunak secara optimal di ekosistemnya.

Targetnya, modem internal Apple mampu mengungguli performa modem Qualcomm pada tahun 2027.

Baca Juga: iPhone 17 Kamu Makin Kece! Ini Aksesoris Penunjang HP Apple Terbaru

Chip Seri A Generasi 2nm yang Super Efisien

Untuk memperingati ulang tahun ke-20 iPhone, Apple diprediksi akan menggunakan chip A21 berarsitektur 2 nanometer generasi kedua.

Perubahan ini akan meningkatkan efisiensi daya dan performa secara signifikan dibandingkan chip A20 yang dikabarkan hadir di iPhone 18.

Pembuat chip Apple, TSMC, bahkan telah mulai meneliti node 1,4nm untuk masa depan, meski belum siap sebelum 2028.

Perilisan iPhone 20 Diprediksi pada September 2027


Berita Terkait


News Update