Berikut ini ulasan lengkap Redmi Pad 2. (Sumber: YouTube/Sobat Hape)

TEKNO

Review Redmi Pad 2 Tablet Terjangkau dengan Layar 2.5K dan Baterai Jumbo

Kamis 24 Jul 2025, 11:09 WIB

POSKOTA.CO.ID - Xiaomi kembali meramaikan pasar tablet Indonesia dengan menghadirkan Redmi Pad 2.

Perangkat ini menggabungkan desain minimalis, performa solid, dan integrasi ekosistem pintar khas Xiaomi.

Tablet ini dirilis sebagai penerus dari Redmi Pad generasi pertama dengan peningkatan signifikan pada layar, audio, dan sistem operasionalnya.

Penasaran dengan performanya? Simak ulasan review lengkap Redmi Pad 2 berikut ini, dilansir dari YouTube Sobat Hape.

Baca Juga: Daftar HP Berkamera OIS di Bawah 3 Jutaan, Hasil Foto Tajam dan Video Stabil!

Desain Minimalis dengan Material Metal Premium

Redmi Pad 2 tampil menawan dengan tiga pilihan warna menarik: Graphite Gray, Lavender Purple, dan Mint Green.

Bagian belakangnya menggunakan material metal yang memberi kesan dingin saat disentuh, sekaligus meningkatkan kesan premium dan kokoh.

Keempat sisi tablet dilengkapi speaker berteknologi Dolby Atmos, memastikan pengalaman audio yang imersif.

Tata letak tombol dan port juga cukup ergonomis, dengan power button di sisi atas, volume rocker di kanan, serta port USB Type-C dan audio jack di bagian bawah.

Baca Juga: 7 Rekomendasi HP 1 Jutaan Terbaik Harga Kurang dari Rp2 Juta Edisi Agustus 2025, Spek Dewa Harga Bersahabat

Layar Besar 2.5K dengan Refresh Rate 90Hz

Salah satu keunggulan utama dari Redmi Pad 2 adalah layarnya. Berukuran 11 inci dengan resolusi 2560 x 1600 piksel (2.5K) dan refresh rate 90Hz, tablet ini menawarkan pengalaman visual yang tajam dan halus.

Dukungan touch sampling rate 360Hz (untuk jari) dan 240Hz (untuk stylus) juga memperkuat performa layar, khususnya saat bermain game atau menggambar.

Tablet ini mengusung aspek rasio 5:3 (6:10), yang lebih lebar dari standar 16:9, cocok untuk penggunaan horizontal, seperti menonton video atau video conference.

Fitur reading mode, certifikasi low blue light TUV Rheinland, dan teknologi wet touch membuatnya ramah untuk penggunaan jangka panjang.

Baca Juga: Huawei Pura 80 Pro dan Pura 80 Ultra Meluncur di Thailand, Kapan Rilis di Indonesia?

Performa Helio G99 Ultra dan RAM Ekspansi

Di sektor dapur pacu, Redmi Pad 2 dibekali chipset MediaTek Helio G99 Ultra, fabrikasi 6nm yang dikenal hemat daya namun tetap bertenaga.

Dipasangkan dengan RAM 4GB dan storage 128GB UFS 2.2, performa tablet ini dinilai cukup memadai untuk aktivitas multitasking, konsumsi media, hingga bermain game ringan.

Pengguna juga dapat melakukan ekspansi RAM secara virtual hingga 4GB tambahan melalui fitur memory extension. Slot microSD tersedia dengan dukungan hingga 2TB, menjamin ruang penyimpanan luas.

Audio Imersif dan Kamera Fungsional

Dengan empat speaker yang dituning oleh Dolby Atmos, Redmi Pad 2 menghasilkan kualitas audio nyaring dan jernih.

Bass terasa cukup solid meski tanpa speaker eksternal. Hal ini membuatnya ideal untuk mendengarkan musik atau menonton film.

Tablet ini juga dilengkapi kamera belakang 8MP dan kamera depan 5MP. Meski bukan unggulan utama, kamera depan terletak di sisi horizontal, menjadikannya ideal untuk kebutuhan video call atau rapat daring.

Dukungan Stylus dan Layar Kedua

Redmi Pad 2 mendukung Redmi Smart Pen yang dijual terpisah. Stylus ini memiliki latensi rendah (<10ms), sensitivitas tekanan hingga 496 level, dan daya aktivasi minimal 10 gram, cocok untuk mencatat atau menggambar.

Selain itu, tablet ini bisa digunakan sebagai layar eksternal nirkabel untuk Windows maupun Mac.

HyperOS 2 dan Xiaomi Interconnectivity

Sistem operasi HyperOS 2 berbasis Android 15 menjadi antarmuka utama tablet ini. Pengalaman pengguna dibuat nyaman berkat fitur manajemen ikon yang intuitif dan stabilitas sistem yang solid.

Satu lagi keunggulan signifikan adalah fitur Xiaomi Interconnectivity. Dengan akun Xiaomi yang sama, pengguna bisa berbagi clipboard antar perangkat, menerima panggilan dari smartphone langsung di tablet, hingga koneksi hotspot otomatis.

Fitur-fitur ini menjadikan Redmi Pad 2 sebagai bagian dari ekosistem pintar Xiaomi yang praktis, menyerupai ekosistem Apple.

Baterai 9.000 mAh, Tahan Lama untuk Segala Aktivitas

Dengan kapasitas baterai mencapai 9.000 mAh, Redmi Pad 2 diklaim mampu bertahan:

Pengisian daya didukung hingga 18W, meskipun dalam paket penjualannya hanya tersedia charger 15W. Redmi Pad 2 merupakan salah satu tablet paling kompetitif di kisaran harga di bawah Rp3 jutaan.

Kombinasi layar berkualitas tinggi, audio mumpuni, performa stabil, serta fitur ekosistem Xiaomi yang kaya menjadikannya pilihan menarik bagi pelajar, pekerja remote, hingga pengguna rumahan.

Tags:
tablet Redmi Pad 2Helio G99 UltraHyperOS 2tablet layar 2.5KTablet Xiaomi terbaruRedmi Pad 2

Muhammad Faiz Sultan

Reporter

Muhammad Faiz Sultan

Editor