Mengutip dari laman resmi Jasa Raharja, Langkah Bakti Jasa Raharja (LBJR) merupakan program magang yang diselenggarakan PT Jasa Raharja bagi putra/i di berbagai daerah.
Program magang diselenggarakan dalam rangka mendukung Program Pemerintah khususnya Kementerian Ketenagakerjaan Republik Indonesia dalam mendorong peningkatan kualitas sumber daya manusia yang siap dan terampil untuk memasuki dunia kerja.
Saat ini perusahaan membuka kesempatan program pemagangan untuk Petugas Administrasi Bidang Samsat, Bidang Pelayanan, Bidang Sekretariat, dan Bidang Umum.
Contoh Pertanyaan Wawancara LBJR 2025
Dikutip dari unggahan di akun TikTok @happy.youu1, ada tiga contoh pertanyaan wawancara LBJR yang dapat dipelajari dan juga dijadikan sebagai gambaran oleh para calon peserta.
Berikut ini tiga contoh pertanyaan tes wawancara perusahaan dalam program LBJR 2025.
1. Apa yang Anda Ketahui tentang Jasa Raharja?
Contoh Jawaban:
Jasa Raharja adalah salah satu BUMN yang bergerak di bidang asuransi sosial yang memberikan perlindungan dasar kepada masyarakat.
Fokus utamanya adalah memberikan santunan kepada korban kecelakaan lalu lintas dan penumpang angkutan umum.
Perusahaan ini juga menjalankan peran strategis dalam mendukung keselamatan transportasi nasional.
2. Apa Alasan Anda Ingin Bekerja di Jasa Raharja?
Contoh Jawaban:
Saya memiliki ketertarikan dalam bidang pelayanan dan Jasa Raharja merupakan perusahaan yang fokus bergerak di bidang pelayanan publik sehingga sangat relevan dengan diri saya.
Apalagi, Jasa Raharja juga memilki peran penting dalam memberikan perlindungan kepada masyarakat.