POSKOTA.CO.ID - Netflix akhirnya mengumumkan bahwa Alice in Borderland Season 3 akan mulai tayang pada 25 September 2025.
Serial live-action yang diangkat dari manga karya Haro Aso ini siap membawa penonton kembali ke dunia Borderland yang penuh teka-teki dan permainan mematikan.
Setelah berhasil melalui seluruh permainan di musim sebelumnya, Arisu (diperankan oleh Kento Yamazaki) dan Usagi (Tao Tsuchiya) kembali ke dunia nyata.
Kini mereka hidup bahagia sebagai pasangan suami istri, tanpa mengingat pengalaman mereka di Borderland. Namun, memori tersebut perlahan kembali menghantui dalam bentuk mimpi dan halusinasi ganjil.
Baca Juga: Trailer Perdana Superman 2025 Raup 10 Juta Penonton, Tandai Babak Baru DC Universe?
Ketegangan meningkat ketika Usagi tiba-tiba menghilang setelah bertemu dengan seorang peneliti dunia akhirat misterius bernama Ryuji (Kento Kaku).
Pada saat yang sama, Banda (Hayato Isomura) memberikan kartu terakhir, Joker, kepada Arisu. Untuk menemukan Usagi, Arisu harus kembali ke Borderland dan menghadapi serangkaian tantangan baru yang lebih gila dan penuh misteri.
Kartu Joker diyakini sebagai kunci untuk mengungkap rahasia terdalam dari dunia Borderland.
Dalam versi manga, sosok Joker digambarkan sebagai ferryman atau penjaga batas, namun tidak terlalu dieksplorasi, sehingga ada kemungkinan munculnya cerita baru yang orisinal dan penuh kejutan.
Trailer terbaru memperlihatkan beragam permainan maut yang menegangkan, termasuk duel dengan panah api dan perangkap listrik mematikan.
Baca Juga: Trailer Squid Game 3 Sukses Bikin Penonton Merinding, Ternyata Ada Adegan Ini
Trailer lengkapnya sudah bisa ditonton di bawah ini.
Musim ketiga ini kembali disutradarai oleh Shinsuke Satō, dengan Kazutaka Sakamoto sebagai produser eksekutif, serta Akira Morii dan Daiju Takase sebagai produser.
Studio produksi Robot bekerja sama dengan The Seven untuk menggarap musim ini.
Sejumlah karakter baru juga akan meramaikan cerita, seperti Ryuji, Koji Ohkura, Risa Sudou, Hiroyuki Ikeuchi, Tina Tamashiro, Kotaro Daigo, Hyunri, Sakura Kiryu, Yugo Mikawa, Joey Iwanaga, dan Akana Ikeda.
Baca Juga: Rockstar Games Umumkan Tanggal Rilis GTA VI di X, Trailer Promosi Langsung Viral!
Meskipun Netflix belum mengonfirmasi apakah ini akan menjadi musim penutup, alur cerita Season 3 disebut sebagai klimaks dari perjalanan Arisu dan Usagi di Borderland.
Yang pasti, musim kali ini dipenuhi ketegangan dan emosi yang mendalam jadikan tanggal 25 September 2025 sebagai pengingat untuk tidak melewatkan kelanjutannya hanya di Netflix!