JAKARTA, POSKOTA.CO.ID - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Jakarta, Ani Ruspitawati menyampaikan, fenomena udara dingin yang terjadi akhir-akhir ini di Jakarta merupakan kondisi wajar menurut Badan Metrologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG).
"Menurut BMKG masih dalam kondisi wajar, penurunan suhu di jakarta masih dalam batas normal untuk kesehatan manusia," kata Ani saat dihubungi, Rabu, 2 Juli 2025.
Ani mengimbau masyarakat untuk mewaspadai berbagai penyakit fenomena cuaca dingin yang terjadi saat ini.
"Namun suhu dingin dengan kelembaban yang tinggi dan disertai hujan yang perlu diwaspadai," ujarnya.
Baca Juga: Udara Dingin di Jabodetabek, BPBD Jakarta Lakukan Mitigasi
Menurutnya, penyakit yang harus diwaspadai masyarakat dalam fenomena ini, ialah penyakit Infeksi saluran pernapasan atas (ISPA) dan Demam Berdarah Dongue (DBD).
"Penyakit ISPA karena virus influenza mudah menyebar pada udara dingin dan lembab dan penyakit DBD hujan yang terjadi memungkinkan terjadinya genangan air sebagai tempat perindukan nyamuk," katanya.
Masyarakat dapat melakukan pencegahan ialah menjaga kebersihan diri, seperti mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir ataupun dengan hand sanitizer.
"Menjaga kebersihan lingkungan untuk menghilangkan tempat perindukan nyamuk, menjaga daya tahan tubuh dengan olahraga teratur, mengkonsumsi makanan gizi seimbang dan istirahat cukup," katanya.
Baca Juga: Curah Hujan Tinggi, BPBD Kota Bekasi Ingatkan Warga Waspada Potensi Banjir
Lebih lanjut, Ani meminta masyarakat untuk turut menggunakan pakaian yang sesuai atau tebal demi menjaga kehangatan suhu tubuh. (CR-4)