"Banyak yang doain juga soalnya," kata Maxime.
Mendengar hal tersebut, terdengar para undangan turut mendoakan rencana pasangan tersebut cepat diberikan momongan.
Luna Maya dan Maxime Bouttier resmi menikah pada Rabu, 7 Mei 2025. Maxime menikahi sang kekasih dengan mahar logam mulia 7,5 gram dan uang tunai USD2.205.
Keduanya menunjuk saksi nikah yakni dari pihak Maxime adalah Irwan Mussry suami dari Maia Estianty dan pihak Luna menunjuk Raffi Ahmad.