5 Cara Cek Keaslian Emas Antam, Bisa Dilakukan di Rumah Saja

Rabu 07 Mei 2025, 22:51 WIB
5 cara cek keaslian emas Antam. (Sumber: YouTube/ ANTA Logam Mulia)

5 cara cek keaslian emas Antam. (Sumber: YouTube/ ANTA Logam Mulia)

POSKOTA.CO.ID - Simak secara saksama di sini terkait 5 cara cek keaslian emas Antam. Anda bisa melakukanmya di rumah saja.

Emas Antam adalah emas yang diproduksi oleh PT Aneka Tambang Tbk. Terkenal dengan kualitas dan kemurniannya yang tinggi sehingga di harus disertai dengan sertifikat keaslian yang menjamin keabsahannya.

Sering digunakan untuk instrumen investasi Karena harganya yang cenderung stabil serta berpotensi naik dalam jangka waktu yang panjang.

Baca Juga: Cetak Emas Fisik dari Aplikasi DANA, Segini Biayanya

Karena emas Antam berbentuk batangan, maka kemurniannya 99,99 persen. Namun, beberapa waktu lalu, ada kabar terkait penyebaran emas palsu yang dilakukan oleh PT Antam Tbk.

Hal ini memang hoaks, akan tetapi ada kasus penyalahgunaan cap Antam pada emas yang diperoleh dari sumber ilegal sehingga bukan produksi emasnya yang palsu.

Oleh sebab itu, ada cara untuk lebih meyakinkan Anda bahwa emas Antam yang dibeli asli atau palsu. Dilansir dari laman resmi Sahabat Pegadaian, berikut langkah-langkahnya.

Baca Juga: Emas Menguat Tipis, Pasar Tunggu Keputusan The Fed dan Isyarat Perdagangan AS-Tiongkok

Cara Cek Keaslian Emas Antam

1. Timbang Beratnya

Anda bisa menimbang berat emasnya. Agar mendapatkan hasil yang akurat, bisa menggunakan timbangan digital.

Antam LM Klasik potrait memiliki berat 10 gram. Sedangkan Antam LM Klasik landscape mempunyai berat 100 gram.

Baca Juga: Harga Emas di Pegadaian Masih Stabil Hari Ini, Senin 5 Mei 2025

Berita Terkait

News Update