Live Streaming Al Nassr vs Kawasaki Frontale di Semifinal ACL Elite, Cek Link dan Jadwalnya di Sini

Rabu 30 Apr 2025, 14:17 WIB
Link live streaming Al Nassr vs Kawasaki Frontale. (Sumber: Instagram @rctisports)

Link live streaming Al Nassr vs Kawasaki Frontale. (Sumber: Instagram @rctisports)

POSKOTA.CO.ID - Berikut info live streaming Al Nassr vs Kawasaki Frontale di laga semifinal AFC Champions League Elite (ACL Elite), simak link dan jadwalnya di artikel ini.

Al Nassr akan menghadapi Kawasaki Frontale di Stadion King Abdullah Sports City di semifinal AFC Champions League Elite pada hari Rabu, 30 April 2025.

Setelah peluang meraih gelar Liga Pro Saudi nyaris tertutup, Al Nassr kini fokus meraih kejayaan di tingkat benua.

Cristiano Ronaldo Cs mengalahkan Yokohama F Marinos yang dibela bek Timnas Indonesia, Sandy Walsh dengan skor 4-1 di perempat final akhir pekan lalu.

Baca Juga: Victor Igbonefo Siap Jadi 'Tukang Parkir' Lagi Apabila Persib Juara

Al Nassr terakhir kali tampil di semifinal turnamen kontinental Asia pada tahun 2021, kalah 2-1 dari Al-Hilal.

Sementara itu, Kawasaki mengalahkan Al-Sadd 3-2 di babak perempat final, dengan kapten Yasuto Wakizaka mencetak gol kemenangan di babak pertama perpanjangan waktu.

Mereka akan melaju ke semifinal Liga Champions Elite, setelah tersingkir di babak perempat final pada tahun 2007, 2009, dan 2017.

Pertandingan malam ini akan menandai pertemuan pertama antara Al Nassr dengan Kawasaki Frontale.

Al Nassr telah memenangkan dua pertandingan terakhir mereka dan enam dari tujuh pertandingan terakhir.

Baca Juga: Update Kondisi Dean James, Bisa Main di Dua Laga Terakhir Timnas Indonesia?

Berita Terkait

News Update